Otomotifnet.com - AC di mobil bekas kesayangan kalian tiba-tiba enggak dingin gaes?
Jangan salahkan freon dulu ya gaes, inilah penyebab lainnya.
Komponen bernama kompresor dibutuhkan untuk membuat freon atau refrigerant bersirkulasi.
Kompresor bekerja berdasarkan putaran dari puli yang terhubung ke mesin.
Akan tetapi, karena ada komponen yang namanya coil electrical connector dan magnetic clutch cmpresor enggak terus berputar.
Magnetic clutch cmpresorbertugas menyambungkan dan memutuskan putaran puli ke kompresor AC mobil yang mendapat arus listrik dari saklar dan sensor thermistor AC mobil.
Sering kali, masalah pada AC mobil adalah refrigerant atau freon yang enggak bersirkulasi.
"Freon yang enggak bersirkulasi bisa dilihat dari tabung kaca yang ada di mesin, biasanya komponen di kompresor AC mobil mulai rusak," buka Nana dikutip dari GridOto.com.
Nana pemilik bengkel spesialis AC Milan dikutip dari GridOto.com.