Terungkap Biang Kerok Subsidi Konversi Motor Listrik, Pantesan Lambat

Harryt MR - Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:30 WIB

(ilustrasi) Honda Supra X 125 konversi milik BRT yang kami coba di markas BRT di Sentul, Jawa Barat (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Kabar soal lambannya penyerapan subsidi konversi motor listrik tentu menjadi tema menarik untuk dibahas.

Pasalnya, berbagai strategi telah ditempuh Pemerintah. 

Namun hasilnya masih jauh dari harapan.

Update teranyar, akhirnya kini konversi motor listrik diputuskan gratis tanpa dipungut biaya.

Seperti diketahui, program konversi motor listrik dikomandoi oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Sempat ditargetkan 50 ribu unit konversi motor listrik pada 2023, dan 150.000 unit ditargetkan pada 2024. 

Tetapi hingga saat ini, hasilnya masih belum optimal sesuai target.

Merujuk data ESDM, terhitung hingga Januari 2024 hanya ada 181 permohonan konversi motor listrik di periode April-Desember 2023. 

Itupun hanya 145 unit yang disetujui menerima subsidi konversi motor listrik.

Pemohon konversi motor listrik gratis diawali dengan mendaftar lewat website ebtke.esdm.go.id/konversi. Kemudian digarap oleh bengkel-bengkel yang telah tersertifikasi oleh ESDM.