SUV Listrik Mercedes-Benz Terbaru Ini Bisa Tempuh Jakarta-Solo Sekali Isi Full Baterai

Andhika Arthawijaya - Kamis, 20 Juni 2024 | 18:42 WIB

Mercedes-Benz EQE 350 4MATIC, melengkapi jajaran mobil listrik Mercedes-Benz di Indonesia (Andhika Arthawijaya - )

Secara desain, EQE 350 4MATIC ini mirip-mirip lah dengan mobil listrik Mercy lainnya.

Terutama pada bentuk fascia depannya, dimana mengusung grill khas Mercy dengan panel krom gelap berwarna hitam, yang di bagian tengahnya dikasih logo Mercy yang lumayan gede.

Ia dipersenjatai motor listrik yang bertenaga 295 daya kuda, dengan torsi buas hingga 765 Nm.

Tenaga tersebut disalurkan lewat transmisi otomotis ke semua roda (All Wheel Drive).

Baca Juga: Real Auto Workshop, Bengkel Spesialis Mercy Yang Kini Tak Lagi Egois

Mercedes-Benz
Roelof Lamberts, CEO PT. Inchcape Indomobil Distribution Indonesia

Dalam kondisi baterainya terisi penuh, EQE SUV ini diklaim bisa menempuh perjelanan sejauh 566 km, atau kira-kira jarak dari Jakarta ke Solo.

Baterainya juga diklaim dapat terisi dari 10-80 persen hanya dalam waktu 30 menit menggunakan fast charging berdaya 375 kw.

Nah, salah satu fitur keren di mobil ini yaitu rear axle steering, di mana roda belakang bisa bergerak mengikuti arah kemudi hingga 10 derajat.

Ini memungkinkan penggunanya bisa memarkirkan mobil ini di tempat-tempat yang menantang, lantaran radius putar jadi lebih kecil.

Tak hanya itu, peredaman kaki-kakinya yang menggunakan sistem suspensi udara disebut nyaman buat dipakai melintas di jalan jelek sekalipun.

Apalagi didukung nuansa kabin yang didesain mewah khas Mercy, dengan jok empuk dan nyaman berlapis kulit Pappa premium warna coklat.

Ditambah adanya fitur ambience lighting dengan 64 pilihan warna pencahayaan, plus sistem audio premium dari Burmester, dengan 15 speaker yang bisa menghasilkan efek 3D surround. Keren!  

Nah, dengan segala kemewahan dan performa yang tadi disebutkan, Anda bisa memiliki mobil ini dengan mahar Rp 2,85 miliar.

Tapi itu harga off the road, kalau on the roadnya tentu beda lagi.

Nah, coba cek dah sekarang isi celengan ayam di rumah. Siapat tahu sudah cukup, hehehe..