Ternyata Kawasaki W175 Versi India Laris, Ada Peluang Dirakit Lokal

Antonius Yuliyanto - Rabu, 31 Juli 2024 | 08:00 WIB

Kawasaki W175L yang kini sudah injeksi. Meluncur di hari pembukaan Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024, Rabu (12/6/2024) (Antonius Yuliyanto - )

Daya tarik utama W175L mesinnya lebih modern dibanding W175 lokal.

Meski basisnya sama persis, dapur pacu 4 langkah 1 silinder 177 cc SOHC 2 katup berpendingin udara, tapi W175L pakai sistem injeksi bahan bakar.

Sedangkan W175 lokal hingga saat ini masih pakai karburator.

Selain itu, proporsi motor keseluruhan W175L lebih enak dilihat, karena wheelbase sedikit lebih panjang dengan penggunaan lengan ayun yang dipanjangin.

Baca Juga: Awalnya Ngeri, Setelahnya Nagih. Keseruan Kawasaki Mandalika Experience

Termasuk dimensi jok juga lebih panjang, dan di ujungnya dikasih behel.

Area roda depan juga tampak lebih padat, karena pakai cakram yang lebih besar, berdiameter 270 mm bahkan juga dibekali sistem ABS!

Fitur unggulan berikutnya pada spidometer dilengkapi layar digital meski mungil, yang kabar baiknya ada fuelmeter, info yang di W175 lokal absen.

W175L dilengkapi juga dengan standar tengah dan setang yang lebih tinggi.

Daya tarik berikutnya tentu saja harga, meski produk CBU namun banderolnya setara dengan W175 lokal.

W175L yang didatangkan secara utuh (CBU) dari India ini dibanderol Rp 35,9 juta (OTR Jakarta).