Gegara Matikan AC Mobilnya, JeJe Sukses Raih Podium Asia XCR 2024

F Yosi - Minggu, 18 Agustus 2024 | 23:19 WIB

Podium Asia Cross Country Rally (AXCR) 2024, JeJe (atas kiri) dengan Toyota Land Cruiser 200 (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Ajang Asian Cross Country Rally (AXCR) 2024, startnya dimulai dari Surat Thani pada tanggal 12 Agustus, dan finish tepat di hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79.

Nah, salah satu tim balap Indonesia ikut serta dalam balapan tersebut, yaitu Jejelogy GHP Team, dengan Pilot Julian Johan yang punya panggilan akrab JeJe.

Sedangkan co-Pilotnya Recky Resanto dan Chupong Chaiwan yang asli Thailand.

Total panjang lintasan kurang lebih 2.100 km yang ditempuh oleh para peserta.

Sebanyak 67 kendaraan reli yang terdiri dari 19 motor roda dua serta  2 sespan, dan 46 kendaraan 4x4.

Sekadar info, Julian Johan di ajang rally Asia Cross Country Rally (AXCR) 2024 kali ini mengandalkan Toyota Land Cruiser seri 200.

Mobil balap ini menggendong mesin V8 kode 3UR-FE yang sudah dilakukan remap.

Alhasil tenaganya berhasil didongkrak jadi 400 hp dan torsi 600 Nm.

Yang menarik hari pertama ajang AXCR, JeJe tidak mendapatkan hambatan sampai finish di SS 1, dan bertengger di posisi 1 kelas T1.G, dan posisi 9 Overall.

Baca Juga: Rayakan HUT RI Ke-79, Hyundai Gelar Program Merdeka Berkendara Bagi Pahlawan Masa Kini