Lebih Untung dari BBM Subsidi, Begini Cara Cerdas Beli Pertamax

Harryt MR - Kamis, 5 September 2024 | 15:00 WIB

(Ilustrasi) Transaksi Pertamax Series dan Dex Series selama bulan September 2024 di hari Sabtu, berkesempatan dapat double points tanpa minimum transaksi (Harryt MR - )

Otomotifnet.com - Ada cara lebih cerdas beli Pertamax biar lebih untung, dibanding beli BBM subsidi, yang dikabarkan akan dibatasi pada 1 Oktober 2024.

Bagaimana caranya lebih untung beli Pertamax dibanding beli BBM subsidi?

Penasaran kan? Jadi begini, beli BBM non subsidi bisa lebih untung jika tahu caranya, mengingat Pertamina sedang menggelar promo nih.

Oke langsung kita bongkar, begini cara cerdas beli Pertamax Series dan dan Dex Series selama bulan September 2024.

Caranya, unduh aplikasi MyPertamina untuk menikmati promo Pertamax Series dan Dex Series.

Salah satunya diskon Rp 300 per liter untuk produk Pertamax, Pertamax Green, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Promo ini berlaku setiap hari dari tanggal 4 hingga 11 September 2024 untuk 1 kali transaksi per akun per hari.

Minimal pembelian 1 liter dan maksimal pembelian 50 liter setiap hari pukul 06.00-22.00 WIB.

Berlaku di seluruh SPBU dan Pertashop Pertamina, yang terintegrasi dengan aplikasi MyPertamina.

Baca Juga: Untung Gede, Beli Pertamax di Hari Pelanggan Nasional Banyak Bonusnya