Superbike 1000 cc Konsumsi Bensinnya Berapa? R1M Ternyata Segini, Mobil Bisa Kalah

Antonius Yuliyanto - Jumat, 6 September 2024 | 15:05 WIB

Yamaha YZF-R1M ketika dites, salah satu yang diambil datanya tentu konsumsi bensin (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Apakah pernah kebayang moge superbike 1.000 cc seperti Yamaha YZF-R1M konsumsi bensinnya seberapa boros?

Ternyata konsumsi bensin moge 1.000 cc bisa dibilang setara mobil, bahkan bisa lebih boros.

Otomotifnet kebetulan pernah mengetes R1M ketika PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing masih memasarkan big bike di Indonesia, jadi kala itu bisa mengukur konsumsi bensinnya seberapa boros.

R1M menggunakan mesin 998 cc 4 silinder segaris DOHC 16 katup, injeksi, berpendingin cairan.

Mesin yang diandalkan merupakan turunan dari motor MotoGP, YZR-M1, yang ciri khasnya pakai crankshaft crossplane.

Mesin R1M berasio kompresi tinggi, 13:1, sehingga bahan bakar yang digunakan minimal RON 95 sekelas Pertamax Green atau Shell V-Power.

Baca Juga: Ternyata Setara Mobil, Segini Konsumsi Bensin Ninja ZX-25RR Buat Harian

Performanya ketika dicoba tak perlu diragukan, sangat responsif!

Khas mesin overbore (bore x stroke 79 x 50,9 mm) mainnya cenderung pada putaran mesin tengah ke atas.