Otomotifnet.com - Hot news! Ini kah versi produksi Honda SC e: Concept yang akan meluncur hari ini?
Pagi ini Otomotifnet mendapat bocoran gambar paten yang terlihat seperti versi produksi massal Honda SC e: dari PDKI atau Pangkalan Data Kekayaan Intelektual.
Berdasarkan undangan dari PT Astra Honda Motor yang diterima oleh redaksi Otomotifnet, PT AHM akan meluncurkan motor baru hari ini (9/10) di fasilitas Safety Riding & Training Center AHM di Cikarang, Jawab Barat.
Sebelumnya santer terdengar motor yang akan diluncurkan yaitu Honda Scoopy baru.
Namun berdasarkan info terkini yang didapat redaksi, kemungkinan besar yang akan diperkenalkan adalah versi massal dari SC e: Concept.
Secara dimensi SC e: Concept mirip dengan Honda Vario tapi desainnya tampak sangat futuristik.
Berdasarkan gambar paten industri yang kami terima versi produksi SC e: tidak jauh berbeda dengan versi konsep.
Baca Juga: Honda Akan Luncurkan Motor Baru, Vario Listrik Bukan Scoopy?
Dari gambar Honda SC e: versi massal mengusung headlamp LED memanjang dengan sein terintegrasi.