Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Konsep Naked TVS Draken Hadir di Indonesia Bro!

Dimas Pradopo - Jumat, 13 Juni 2014 | 13:11 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Penasaran akan kegagahan sosok motor konsep naked TVS Draken? Datang saja ke arena Jakarta Fair 2014 di Kemayoran, Jakarta. Pasalnya, motor yang mendebut di India Auto Show beberapa waktu lalu, kini nongkrong di JF 2014.

Seperti diketahui, Draken yang hadir dengan balutan kelir putih ini memancarkan tampilan gahar dengan menonjolkan sasis turbular yang dilapis kelir emas nan kontras. Selain itu, desain tangki 10 liternya dirancang dengan sudut serba tajam termasuk pada panel tank shroud.

Uniknya, bodi belakang tampil nungging dengan penutup jok dengan kisi udara di bagian sisi yang sepintas mirip buntut dari Benelli TnT.

Mempertegas kesan sangar, bagian kaki-kaki Draken dikawal suspensi depan up side down dan monosok samping (seperti Kawasaki ER6n) yang di dilengkapi banana arm seperti moge di belakang.

Yang menarik, Draken mengusung mesin 250cc 4-valve DOHC dengan pendingin cair yang belum diaplikasi pada TVS model manapun. Mesin silinder tunggal ini diklaim sanggup memuntahkan tenaga 38,5 dk dengan torsi 23 Nm. Letak ujung knalpot Draken juga tak kalah unik, yakni pada panel engine shroud yang terletak di belakang roda depan.

Keren kan? (motor.otomotifnet.com) 

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa