Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Xenia dan Ertiga Baru Sudah Rontok Di Bawah Rp 200 Juta, Siapa Menyusul?

Parwata - Sabtu, 3 Februari 2018 | 20:30 WIB
Xenia merupakan salah satu produk Daihatsu di pasar MPV
faisal/gridoto
Xenia merupakan salah satu produk Daihatsu di pasar MPV

Otomotifnet.com - Harga mobil baru di kelas Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) sudah menunjukkan kerontokan.

Diberitakan Otomotifnet.com sebelumnya, Daihatsu Xenia sudah kena Diskon Rp 20 juta di Depok.

Itu baru harga wawancara dengan media. Kalau Anda serius mau beli, bisa dapat lebih banyak.

Bayangkan, Xenia termahal R Sporty AT yang diprice list Rp 216 juta bisa dibawa pulang Rp 196 juta.

Dibawah Rp 200 juta untuk kelas LMPV, ini menggiurkan.

(BACA JUGA: Daftar Harga SUV BMW Di Tahun 2018, Mulai Dari Rp 600 Juta Sob)

Begitu juga Suzuki Ertiga. Terendus akan keluar model barilu pertengahan tahun ini, Ertiga current model sudah disunat Rp 20 juta.

Lagi-lagi, itu harga saat diwawancara media yang enggak mungkin jor-joran sampai mentok.

Sementara perang banting harga di Sosmed oleh para sales bisa tembus Rp 40 juta (VIN 2017) dan Rp 30 juta (2018).

Varian Ertiga GX yang dibanderol Rp 218 juta bisa diangkut dengan Rp 188 juta.

Sedaapp...

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa