Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha MT-25 Bekas Bisa Makin Keren, Di Sini Tempatnya

Parwata - Minggu, 11 Februari 2018 | 20:35 WIB
Bengkel JDM Motor di bilangan Jatiwaringin, Jakarta Timur
Adam
Bengkel JDM Motor di bilangan Jatiwaringin, Jakarta Timur

Otomotifnet.com - Pemilik Yamaha MT-25 enggak perlu bingung untuk meodifikasi motornya.

Silakan saja datang ke bengkel modifikasi Joddy Motor (JDM Project) yang berlokasi di Jalan Jatiwaringin Raya No.1A, Pangkalan Jati, Jakarta Timur.

Di sana bagi para pengguna motor gede (moge) seperti MT-25 maupun jenis lainnya mampu dilayani.

(BACA JUGA: Sweet Bangeet...Pembalap Johann Zarco Main Piano, Bikin Terpana)

"Kita bengkel dengan konsep lifestyle modifikasi, service maintenance, painting dan carbon kevlar plus specialist autodetailing motor," kata owner JDM Motor, Joddy Ario kepada GridOto.com di Jakarta, Minggu (11/2/2018).

"Khusus ke modifikasi konsep dan semua type motor ber-cc kecil ataupun besar, karena kami bengkel modifikasi all in all out concept," bebernya.

Tak hanya MT-25, bengkel modifikasi milik Joddy hingga saat ini menerima hampir segala macam jenis modifikasi.

"Biasanya kami modif satu motor full, baru kita siapkan barangnya, karena semua konsep bisa berbeda-beda," ucapnya.

(BACA JUGA: Wuah...Eks Helm Pembalap Moto2 Ada di Indonesia, Dikoleksi Anggota Komunitas)

Tak hanya itu, untuk Anda yang juga mencari berbagai spare part MT-25, JDM juga bisa melayani via order.

"Untuk semua spare part bahkan aksesori untuk MT-25 kita bisa via special order," sebutnya.

Soal harga, Joddy mengaku tak mematok harga secara khusus dalam urusan modifikasi motor.

“Kita sih lebih sesuaikan dengan budget konsumen, tapi pada dasarnya modifikasi motor gak ada yang murah," paparnya.

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa