Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waduh, Onderdil MotoGP Dijual Bebas, Motor Matik Aja Bisa Pakai

Joni Lono Mulia - Selasa, 13 Februari 2018 | 16:00 WIB
Perangkat penting di motor MotoGP bisa nempel di motor matik
Instagram @tegardewandra
Perangkat penting di motor MotoGP bisa nempel di motor matik

Otomotifnet.com - Serius dan memang benar nggak nih ada onderdil MotoGP bisa diinstalasi di motor matik?

Ya enggak, tentu saja hal itu hanya guyonan.

Pasalnya, semua onderdil, termasuk GP Control, di motor MotoGP itu prototipe yang dibuat limited khusus balap dan harganya pasti selangit.

(BACA JUGA : Cara Unik Polisi Usir Pemotor Naik ke Trotoar, Nyangkut-Nyangkut Deh )

Tombol kontrol atau GP Control di motor MotoGP keberadaannya berfungsi untuk mengaktifkan beberapa fungsi saat motor berkompetisi. 

Fungsi GP Control di motor MotoGP itu, seperti launch control.

Tujuannya, biar motor MotoGP pas start enggak mati mendadak atau salah pindah gigi.

Kemudian ada juga tombol untuk membatasi rpm dan kecepatan saat masuk pit area alias pit lane limit.

GP Control di Desmosedici GP tiap tombol fungsinya penting saat balapan mirip seperti di motor matik
Pramac Racing
GP Control di Desmosedici GP tiap tombol fungsinya penting saat balapan mirip seperti di motor matik

Selanjutnya, ada fuel mapping untuk mengatur tingkat konsumsi bensin motor MotoGP selama balapan.

Serta pengaturan engine brake untuk membantu pengereman motor.

Nah, kalau GP Control yang dipasang di motor matik akun @tegardewandra ini enggak terpakai.

Wong enggak ada mode berkendara ala motor MotoGP YZR M1-nya Valentino Rossi.

(BACA JUGA: Bikin Penasaran, Apa Coba Yang Aneh Dari Aprilia RSV4 Ini? Ketemu, Jago!)

Lalu dipasang buat apa dong?

Jadi dipakai buat nyalain lampu mulai dari headlamp, lampu dim, angel eyes dan strobo.

Keren juga sih ada motor matik ada GP Controlnya.

 

Gp Control Oke disini saya akan menjawab pertanyaan mas itu Gp kontrol warna warni buat apasih? Itu namanya apasih????? Oke jadi ini namanya GP control(replika ya bukan ori) yg jelas beli di @xworkshopmaxi digunakan untuk mengubah akselerasi motor mode A, B, C, mengubah bahan bakar, mengontrol pengeremen dll, digunakan pada ajang Superbike. Nah diXsys saya pakai untuk mengkontrol lampu mini U8 dan Strobo. 1.Merah:dim utama U8 2.Biru :Angel Eyes U8 3.Putih :Lampu utama U8 4.Hijau : Strobo 10watt 5.Kuning:Masih kosong nih ada saran??? ???? Itu bisa nempel karena bikin dudukan pipa kecilyg nempel di bracket Spion ???? Mungkin ini aja semoga besok bisa riview lebih detail lagi bareng puangg bosss riview @azkazmn ????*kodekeras????

A post shared by BangTegar ???? (@tegardewandra) on

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa