Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harus Galak! Polisi Tindak Tegas Pelanggar Ganjil Genap Tol Cikampek

Joni Lono Mulia - Jumat, 23 Februari 2018 | 09:36 WIB
Jalan Tol Jakarta-Cikampek
Kompas.com
Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Otomotifnet.com - Wacana tentang pemberlakuan sistem ganjil genap di Tol Jakarta-Cikampek bakal segera diterapkan dalam waktu dekat.

Sistem nopol ganjil genap itu  diungkapkan Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kemenhub, Bambang Prihartono.

Bambang mengatakan sistem ini dilakukan untuk membatasi kendaraan pribadi di jalan tol Jakarta-Cikampek.

(BACA JUGA : Motor Sport Langka Asal Bandung, Mesin 2-Tak 400 Cc, Harganya Bikin Nganga )

Tak hanya itu saja, pihak terkait juga sudah menyiapkan sanksi tilang jika ada yang melanggar aturan nopol ganjil genap dan bakal ditindak polisi.

Sanksi tilang ini juga berlaku jika pengendara mobil pribadi masuk ke lajur khusus bus di jalan tol Jagorawi dan Jakarta-Cikampek.

"Kami harus galak sekarang, pokoknya tilang," ucap Bambang seperti dikutip dari Kompas.com.

Seperti diberitakan, BPTJ mengeluarkan tiga kebijakan untuk mengurangi kepadatan kendaraan di ruas tol Jakarta-Cikampek.

(BACA JUGA: Pantes Blong dan Brakkk...Mekanik Nyuruh Sopir Dan Kondektur Potong Selang Rem!)

Tiga kebijakan tersebut, yakni pembatasan kendaraan pribadi di pintu tol Bekasi Barat dan Timur dengan sistem ganjil-genap, pelarangan kendaraan truk melewati jalan tol Jakarta-Cikampek dan pembuatan lajur khusus untuk angkutan bus di tol Jakarta-Cikampek.

Ketiga kebijakan tersebut dilakukan serentak terhitung sejak 12 Maret 2018 yang berlaku mulai pukul 06:00 WIB sampai 09:00 WIB.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com,Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa