Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Moge Suzuki Ogah Mejeng di Dua Pameran Nasional Tahun Ini

Dimas Pradopo - Selasa, 7 Juli 2015 | 15:06 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Moge yang biasanya turut tampil di pameran-pameran akbar nasional berskala internasional, sepertinya harus absen tahun ini. Meskipun kita semua tau, pada Agustus nanti, ada dua pameran otomotif berskala besar yang siap digelar. 

Namun, divisi roda dua Suzuki Indomobil Sales, melalui 2W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Endro Nugroho, mengungkapkan keengganannya untuk mengikuti kedua pameran nasional tersebut.

"Kita enggak punya bayangan seberapa bagus pasarnya di kedua pameran tersebut. Jangan sampai biaya yang kita keluarkan tidak sesuai, kan repot. Malah event yang kita buat sendiri jauh lebih bagus, jadi mending tidak ikut dua-duanya," ujar Endro.

Suzuki sendiri, masih dikatakan Endro, saat ini masih kelimpungan dengan adanya niatan pemerintah menaikkan pajak kendaraan bermotor, khususnya untuk Moge yang tadinya berkapasitas mesin 500cc keatas, kini turun jadi 250cc keatas yang akan dikenakan pajak barang mewah.

"Kita belum mikirin lebih jauh. Ini terlalu mendadak, udah pasar sedang lesu, pajak dinaikkan juga," curhat Endro.

Suzuki Indomobil Sales sendiri, sejauh ini sudah memasarkan beberapa jenis dan tipe moge. Mulai dari Suzuki Inazuma GW250, Burgman 200 ABS, V-Strom 650, GSR 750 dan Suzuki GSX1300R Hayabusa. (otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa