Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda CBR150R, Kaki Moge Pelampiasan Hobi

Otomotifnet - Kamis, 30 Juli 2015 | 13:13 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Kalau punya motor standar pasti enggak betah, mesti dimodifikasi sekalian untuk menarik calon konsumen


Karawang - Dari sekadar hobi, banyak yang menjadikannya sebagai pekerjaan. Contoh Arizal Bob, awalnya hanya hobi modifikasi, eh keterusan sampai buka bengkel Horse Moto Shop di Jl. Raya Pancawati Kosambi, Karawang, Jabar.

Salah satu karyanya Honda CBR150R ini, yang belum lama ikut kontes modifikasi di Techno Mart Mall, Karawang yang disupport OTOMOTIF. “Hobi sekaligus pekerjaan, jadi kalau punya motor standar enggak betah, mesti dimodifikasi sekalian untuk menarik calon konsumen,” ujar pria yang akrab disapa Rizal sembari menejelaskan alasan motor ini dirombak.

Arah ubahan motor sport berfairing yang dilakukan pria 30 tahun ini masih seputar perombakan kaki-kaki menggunakan limbah moge. “Biar tampilannya lebih gagah dan sporti,” terangnya. Untuk kaki depan, menggunakan upside down dari Suzuki GSX-R600 tahun 2013, lengkap dengan setangnya.

Pemasangan sama sekali tak ada kendala, cukup mengganti as komstir bawaan upside down pakai aslinya CBR150R. “Sehari juga kelar, karena di sebelah bengkel ada pabrik baja, bisa numpang bubut di sana jadi cepat,” imbuh pria asli Bandung ini.


No caption
No credit
No caption

Sementara itu, kaki belakang pakai lengan ayun Honda CBR1000RR 2013 model Unit Pro-Link. Berhubung bawaan motor 1.000 cc, tak heran banyak kendala ketika mesti terpasang ke rangka tubular motor 150 cc itu. Ukurannya beda jauh bro!

“Nah ini yang susah, karena pangkal swing arm sangat lebar. Biar center mesti mengalah salah satu antara swing arm atau rangka, akhirnya saya kalahin swing arm, kalau rangka yang dirombak masih sayang. Tapi memang hasilnya masih kurang maksimal,” paparnya panjang lebar.

Bagian lain cukup melepas sepatbor belakang, dan ganti produk aftermarket seperti spion, footstep, sein dan knalpot. Warna masih dibiarkan bawaan pabrik, red white blue khas Honda.  Ayo disempurnakan lagi bos! • (otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Setang jepit, sepaket dengan upside down

No caption
No credit
No caption

Kaliper depan andalkan Brembo, pakem banget pastinya

No caption
No credit
No caption

Footstep mesti ditambah spacer, karena mentok swing arm

No caption
No credit
No caption

Lengan ayun CBR1000RR, terlalu lebar!


Knalpot andalkan Pro Speed, suaranya bulat


DATA MODIFIKASI
Upside down Suzuki GSX-R600 2013
Swing arm Honda CBR1000RR 2013
Kaliper depan Brembo
Pelek Yamaha YZF-R1
Ban Bridgestone Battlax S20 120/60-17 & 180/55-17
Knalpot Pro Speed
Footstep Nui
Horse Moto Shop 0817-535430


Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa