Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Suzuki Thunder 125 Keren Bergaya YZR-M1 Lorenzo!

Dimas Pradopo - Sabtu, 28 Juni 2014 | 13:23 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Bekasi
- Suzuki Thunder 125 mulai ditinggalkan motormania. Tapi masih banyak juga yang memilih motor ini untuk ditransformasikan ke bentuk modifikasi lain. Ada cafe racer, old skool dan lainnya. Tapi Anto Wibowo yang juga membesut Thunder 125 lansiran 2007 ini justru keukeuh pilih aliran berbeda. Yakni, bergaya motor sport berfairing.

No caption
No credit
No caption

Full bodi custom ala M1 berbahan fiberglass yang diracik selama satu bulan. Mulai dari
sepatbor depan, batok, buntut hingga kondom tangki


“Motor ini banyak kenangannya dan bernilai sejarah tinggi. Makanya daripada saya jual, mending dimodifikasi seperti ini. Kan, masih bisa merasakan membesutnya serta mempertahankan nilai history-nya. Kebetulan saya ngefans banget sama Lorenzo, makanya ubahan motornya juga ala tunggangan doi,” ujar warga Bekasi, Jabar.

No caption
No credit
No caption

Mengandalkan swing arm R6 yang dijejali pelek R1, kaki belakang makin berotot


Sedangkan urusan dana buat modif, pria usia 27 tahun ini enggak mematok biayanya, melainkan yang penting keinginannya terwujud. “Sebenarnya beli Kawasaki Ninja 250 mampu, tapi nilai kepuasannya beda bro. Kalau modif dari mulai nol (0) begini, nilai history motor juga semakin tinggi, hehehe..,” kekeh Anto.

No caption
No credit
No caption

Tak hanya tongkrongan yang makin gahar, mengandalkan knalpot Akrapovic (custom), suara lebih sangar

Nah masalah ubahan, pria berpostur tinggi 176 cm ini mempercayakan tunggangannya diracik Shendy Motor Sport (SMS) di Jl. Mawar Molek, Ciputat, Tangsel (belakang pompa bensin flyover Ciputat). “Sesuai order, full bodi custom meniru ala Yamaha M1. Sedangkan bagian kaki-kaki comot limbah moge Yamaha YZF-R6 pada bagian belakang dan copotanYZF- R1 untuk kaki depan,” papar Shendy, penggawang SMS. (motor.otomotifnet.com) 

DATA MODIFIKASI :
Bodi : custom fiberglass ala YZF-M1 Cat : Motif Yamaha YZF-M1 2013 (Lorenzo) Swing arm : Yamaha YZF-R6 Up side down : Yamaha YZF-R1 Pelek : Yamaha YZF-R1 (6 inci & 3,5 inci) Ban : Battlax S20 120/55-17 & 180/60-17 Knalpot : Akrapovic (custom) Footstep : Suzuki GSX 750 (depan) & Yamaha R6 (belakang) Lampu proyektor : Aftermarket (Custom) Kopling hydrolik : Brembo Spidometer : Koso RX 2 Mesin : Bore-up 250 cc Karburator : Keihin PE 28 Oil cooler : Suzuki GSX 750 Estimasi biaya : Rp 45 juta Shendy Motor Sport : 0813-11567652 / 0878-87135110

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa