Jakarta - Pelek dan ban lebar Yamaha NMAX memang membuat tampilan skutik 150 cc ini beda dengan produk yang duluan beredar. Namun ukuran ban dan pelek yang 13 inci itu, bisa jadi kendala tersendiri. Terutama yang mau upgrade ataupun modif.
Bukannya enggak ada, tapi saat ini untuk ukuran ban 13 inci sangat jarang dijumpai di toko-toko ban. Baru ada 2 merek (Swallow dan Pirelli) yang sudah menyediakan ban 13 inci dengan pilihan ukuran yang hanya ada 3.
“Beberapa konsumen yang pakai ban 13 inci ada yang mau sampai inden dan minta dipesankan melalui negara tetangga,” terang Stefanus Kardi, owner dari Toko ban Aneka Motor Jl.Ir.H Juanda, Ciputat Tangsel. Seperti ini lebih jelasnya soal ban ukuran 13 inci. • (otomotifnet.com)
Beberapa R-Shop Yamaha belum menyediakan stok ban untuk si NMAX. Enggak hanya itu, harganya juga belum ada di list.
Swallow yang biasanya menyediakan banyak ukuran ban untuk skutik, kali ini hanya punya 2 ukuran ban 13 inci. Yakni 130/60 dan 140/60 dengan harga eceran Rp 290-340 ribuan.
Saat ini, ban Pirelli GTS Joymax hanya menyediakan satu ukuran: 110/90 dan dijual Rp 680 ribuan.
Di rumah Ban Motor di JL. Lebak Bulus III, Cilandak, Jaksel, awal April nanti baru memasukkan ban ukuran 13 inci merek Pirelli dan Michelin
.
Editor | : | Otomotifnet |
KOMENTAR