Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

As Gir Depan Aftermarket Buat Honda Tiger dan Mega Pro, Aman Pakai Ban Lebar

Dimas Pradopo - Senin, 30 Juni 2014 | 15:28 WIB
No caption
No credit
No caption

Penunggang Honda Tiger dan Mega Pro banyak yang memodifikasi bagian kaki-kaki. Mayoritas adopsi pelek dan ban lebar, entah pelek aftermarket atau limbah moge. Tujuannya tentu biar lebih kekar, maklum bawaannya cungkring banget.

Salah satu kendala jika pakai ban lebar rantai kena ban, solusi yang ditempuh biasanya untuk belakang tambah adaptor, sedang depan pakai gir gendong atau gir custom yang lebih tebal, sehingga rantai geser keluar, namun gampang jebol. Nah kini ada solusi lain, adopsi as gir yang lebih panjang (gbr.1).

No caption
No credit
No caption


“Posisi gir jadi lebih keluar 5 mm, sehingga aman pakai ban sampai 170,” terang Hadmianto, store manager Polaris 99 yang beralamat di Jl. Kebon Jeruk 3 No. 99, Jakarta Kota tentang produk merek TK ini. Kalau diukur panjang as 15,6 cm. “Tersedia untuk Tiger dan Mega Pro (gbr.2),” imbuhnya.

No caption
No credit
No caption


Menariknya, sistem pengunci gir bukan model kancing dengan dua baut seperti aslinya, namun ganti pakai mur. “Mur pakai punya RX King (gbr.3),” jelas pria yang biasa disapa Anto ini. Makanya as dan gir dijual satu paket seharga Rp 350 ribu.



Untuk Tiger girnya dalam satu paket dengan mata 14, 1 mata lebih besar dari aslinya dengan ukuran 520. Sedang Mega Pro yang pakai rantai 428 dibekali gir 16 (gbr.4), 2 mata lebih banyak dari bawaan pabrik. Cocok untuk yang sudah ganti pelek ring 17 tuh, biar sedikit lebih berat.

Silakan dicoba.(motor.otomotifnet.com)

POLARIS 99 : 021-62309552


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa