Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Part Tambahan Yang Bikin X-Ride Makin Asik Offroad!

billy - Selasa, 29 Oktober 2013 | 13:15 WIB
No caption
No credit
No caption

Bekasi  - Ada beberapa perangkat yang bisa ditambahkan saat ikutan offroad pakai Yamaha X-Ride. Bukan kewajiban sih, tapi dengan menggunakan perangkat tersebut main lumpur di alam bebas jadi lebih asyik. Pasalnya perangkat-perangkat tersebut, ada yang fungsinya untuk safety dan ada juga yang memang dimodifikasi untuk kenyamanan.
No caption
No credit
No caption

SEPATBOR DEPAN
“Kalau pakai bawaan dari pabrik, bisa jadi lumpur akan tersangkut dan malah bikin masalah saat dipakai adventure off-road. Untuk itu, kita melakukan modifikasi sepatbor buat X-Ride yang dipakai main lumpur,” kata Mang Engkos dari Dewi Motor, Di Bekasi.

Modifikasi yang dilakukan adaalah dengan memapas habis bagian samping kiri dan kanan sepatbor. Disisakan hanya bagian tengahnya saja. Ada juga alternatif lain, yakni dengan memensiunkan part bawaan pabrik. Sebagai gantinya, ada yang jual sepatbor yang bisa dipakai untuk X-Ride kalau mau main di alam bebas

No caption
No credit
No caption


SEPATBOR BELAKANG
Alasannya enggak jauh berbeda dengan soal pemakaian sepatbor depan yang modifikasi atau aksesori, saat X-Ride dipakai buat adventure off-road. Di bagian belakang, ada yang merumahkan bawaan standarnya.

Sebagai ganti, sepatbor belakang Kawasaki KLX150 yang menempel di bagian belakang. Alternatif paling mudah mengaplikasi part yang satu ini adalah dengan memasang sekalian behel belakang KLX150.

Jadi dengan memasang behel belakang KLX150 pada dudukan behel punya X-Ride, maka aplikasi sepatbor bekakang KLX150 tinggal dikunci dengan cable-ties

No caption
No credit
No caption

HAND GUARD
Semak belukar dan ranting pohon pastinya jadi penghalang hampir di semua jalur adventure off-road yang dilalui. Tanpa memasang hand guard, biasanya pengendara akan melakukan refleks mengamankan tangannya saat menembus semak belukar.

Dengan refleks tersebut, sebenarnya malahan mengganggu konsentrasi si pengendara. Ujung-ujungnya, enggak safety saat melibas rintangan.

Untuk beli hand guard, bisa langsung ke dealer Yamaha terdekat. Pasalnya untuk X-Ride disediakan aksesori pendukung maen lumpur. Di toko-toko penjual aksesori, sudah banyak yang menyediakan hand guard. Dari yang harganya ratusan ribu rupiah, sampai dengan barang impor yang harganya bisa lebih dari Rp 1 juta. (motor.otomotifnet.com) 

----------------------------------------



Untuk informasi regulasi dan pendaftaran Extreme Ride Adventure Challenge (X-Race),
silahkan klik di sini.

Event yang digelar pada 9-10 November 2013 mendatang ini akan memacu adrenalin para penyuka kegiatan off road khususnya pemakai Yamaha X-Ride dan trail Yamaha. Hadiah jutaan Rupiah dan doorprize satu unit Toyota Etios Falco JX juga disiapkan untuk para pemberani!


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa