Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

How to Buy Kawasaki Ninja ZX-14R 2013, Harga Kisaran Rp 290 Juta!

Dimas Pradopo - Selasa, 30 September 2014 | 09:01 WIB
No caption
No credit
No caption


No caption
No credit
No caption

Dari seluruh jajaran keluarga Ninja, Kawasaki Ninja ZX-14R punya tahta tertinggi. Tak heran jika Kawasaki membekalinya dengan bodi yang besar dan kapasitas mesin yang juga besar, 1.400 cc!


Jakarta - Mengendarai moge pastinya punya sensasi tersendiri, yang paling terasa adalah performa dan raungan mesinnya, terlebih jika moge bermesin 4 silinder. Belum lagi fitur-fitur canggih dan modern yang memudahkan penggunanya. Tapi dimensinya yang besar kadang merepotkan dipakai dalam kota.

No caption
No credit
No caption

Spidometer besar dengan layar LCD berisi informasi bahan bakar, odometer, trip meter dan lainnya


Tapi jika Anda tak mempermasalahkan hal tersebut, Kawasaki ZX-14R layak ditebus. Banyak yang bilang ini adalah monster. Mesin 1.400 cc, 4 silinder segarisnya mampu hasilkan tenaga hingga 180 DK. Tergolong besar untuk ukuran motor jalanan.

No caption
No credit
No caption

Lampu depan punya 4 sumber cahaya, penerangan jadi maksimal


Populasi ZX-14R sangat jarang ditemukan di jalanan, kemungkinan karena pemiliknya sayang untuk memakainya. “Maklum harga per unitnya tembus di atas Rp 300 juta, itu untuk tipe standar. Tipe SE dan Ohlins bisa di atas itu,” papar Joddy Ario, dari JDM Project.

No caption
No credit
No caption

Jok besar, tebal dan empuk, bantu kenyamanan pengendara dan pembonceng


Tapi jika tertarik membeli sekennya, beberapa hal harus Anda perhatikan. Pertama keabsahan surat-surat kendaraan. “Bukan tak mungkin ada unit bodongnya untuk mengakali harga lebih murah karena tanpa pajak,” wanti Joddy. Kedua tampilan fisik. Bobot seberat 268 kg bukan tak mungkin membuat pemilik sebelumnya pernah jatuh pakai motor ini.

No caption
No credit
No caption

Tangki BBM besar, harus pakai BBM minimal oktan 95 ya


Lainnya cek kelengkapan part standar jika sudah terpasang part-part aftermarket. Kemudian cek jarak tempuh. “Umumnya karena hobi, motor ini jarang dipakai, kalo bisa dapat yang kilometernya masih rendah.

No caption
No credit
No caption

Rem sudah dilengkapi dengan ABS sebagai standar

Persoalan harga jual, menurut Juno dari Aerospeed Cibubur tergolong gelap untuk wilayah Jakarta, tergantung pemilik mau melepas dengan harga berapa. “Harga di Jakarta biasanya jatuh karena kurang pas untuk city ride. Justru di daerah seperti Surabaya banyak yang suka untuk dipakai turing,” ujar pengusaha part moge ini menganalisa. Sebagai gambaran, unit tahun 2013 ini bernilai di angka Rp 290 hingga Rp 310 juta. •

No caption
No credit
No caption

Mesin buas, untungnya ada fitur kontrol traksi KTRC

No caption
No credit
No caption

Radiator besar pendinginan maksimal, tapi rawan kotor


Knalpot ganda dengan bentuk besar, rawan tersengol ketika menyelinap di kemacetan


KISARAN HARGA Rp 290-310 jutaan

Kelebihan :
1. Jaminan aftersales
2. Tenaga mesin besar
3. Eksklusif

Kekurangan :
1. Dimensi motor besar
2. Spidometer besar dengan layar LCD berisi informasi bahan bakar, odometer, trip meter, dan lainnya
3. Sparepart harus inden

Menakar Biaya Servis

Meski jarang dipakai, perawatan tetaplah harus sesuai rekomendasi pabrikan. “Servis rutin tiap dua bulan sekali dan ganti oli sekalian,” papar Johannar, Service & Sparepart Kawasaki Motorave Cibubur. Penggantian oli mesin 3,5 liter, tapi harus beli 4 botol (4 liter). Untuk perawatan rutin biaya jasanya dipatok Rp 300 ribuan. “Untuk perawatan agak berat belum pernah karena motor ini jarang dipakai rutin,” bebernya lagi.

Menakar Biaya Servis
Filter oli :  Rp 87 ribu
Oli mesin Elf :  Rp 300 ribu x 4
Filter udara :  Rp 350 ribu
Kampas rem depan :  Rp 500 ribu x 2
Kampas rem belakang :  Rp 450 ribu
Gir depan :  Rp 227 ribu
Gir belakang :  Rp 400 ribu
Rantai :  Rp 2,1 juta
Sumber :  Kawasaki Motorave, Jl. Raya Transyogi, Cibubur. 
Telpon: 021-8455418

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa