Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ninja, CBR dan KLX Kuasai Pasar Motor Sport Bekas di Bandung

billy - Rabu, 13 November 2013 | 09:37 WIB
No caption
No credit
No caption


Bandung - Ditemui di sebuah gerai motor bekas, Beni Hendrawan Saputra yang telah menjalani usahanya sejak tahun 90an ini mengutarakan, bahwa hampir setengah pendapatan yang diperolehnya berasal dari tipe motor sport.

“Memang peminat khusus untuk motor sport biasanya ada kelasnya sendiri. Selain itu gerai ini dikenal karena motor sport, terutama Kawasaki Ninja,” ujar Beni.

Untuk kelas motor sport, menurut Beni sangat didominasi merek Kawasaki Ninja. Baik kelas 150 cc maupun 250 cc. “Paling dilirik konsumen adalah Kawasaki Ninja, kemudian diikuti Honda CBR dan terakhir Kawasaki KLX,” jelas Beni lagi.

Untuk pasaran di Bandung, Kawasaki Ninja 4 tak 250 cc dijual di rentang harga Rp 44 juta hingga Rp 48 juta. Sementara untuk motor sport Honda CBR, harganya justru terpuruk di kisaran Rp 31 juta hingga Rp 34 juta.

Berbeda dengan tipe trail Kawasaki KLX ditawarkan mulai Rp 19 juta hingga Rp 22 juta. Ingin melihat koleksi motor-motor bekas bertipe sport yang ditawarkan Beni, tancap gas Anda ke WG Motor Mandiri di jalan Ibu Inggit Garnasih no 162. Atau Anda bisa menghubunginya di 022-5225673. (motor.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa