Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penjualan Sport 250: Ninja 250 Paling Laris, Z250 Susul CBR250R

billy - Selasa, 17 September 2013 | 13:32 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta  - Pasar motor sport 250 cc masih jadi primadona di Indonesia. Meski angka penjualannya tidak terlalu besar tapi citra motor high end melekat pada bikers yang mengendarainya. Di tanah air, Kawasaki, Honda dan Suzuki bermain di kelas ini.

Kawasaki punya Ninja 250 injeksi juga naked bike Z250. Di segmen trail dan supermoto ada KLX 250 dan D-Tracker 250X. Sedang Honda mengandalkan CBR 250R dan Suzuki punya Inazuma 250. Lalu siapa yang paling laris?

Merujuk data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Ninja 250 FI masih yang paling tinggi penjualannya. Sepanjang tahun 2013, dari Januari sampai Agustus 2013, total sudah memasarkan 16.352 unit. 2.479 unit diantaranya adalah Ninja 250 FI berfitur ABS. Sedang Z250 yang desainnya naked sukses menyusul CBR 250R, penjualannya tembus 3.726 unit.

Honda dengan CBR-nya hanya puas di posisi ketiga dengan total penjualan 1.312 unit selama 8 bulan terakhir. Angka ini beda tipis dari Kawasaki KLX 250, trail yang banyak dipakai penyuka adventure di tanah air.

Suzuki yang mengaku masih ada kendala dalam distribusi dan perizinan motor CBU-nya, hanya mampu memasarkan 740 unit Inazuma 250 pada periode yang sama. (motorplus-online.com)




Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa