Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penjualan Motor Sport Honda Tumbuh, New MegaPro Jadi Backbone!

billy - Senin, 11 April 2011 | 15:34 WIB
No caption
No credit
No caption


Meski masih kalah dari Yamaha, namun penjualan sepeda motor Honda tipe sport terus tumbuh. Bahkan pada bulan Maret 2011 ini penjualan tipe sport Honda mencapai 24.217 unit atau naik 43 persen dari bulan Maret 2010 yang hanya 16.932 unit.

Sedang pada tiga bulan pertama tahun 2011, total penjualan motor sport Honda mencapai 65.864 unit atau melambung 44,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang hanya 45.628 unit.

Hasil ini membuat selisih Honda dengan Yamaha di persaingan penjualan motor sport semakin rapat. Penjualan motor sport Yamaha pada tiga bulan pertama 2011 mencapai 79.671 unit.

Peningkatan penjualan sepeda motor Honda yang cukup signifikan ini diyakini berkat kehadiran Honda New Mega Pro dan Honda CBR 250R. Honda New MegaPro yang dirilis pertama kali pada bulan Agustus 2010, pada bulan Maret 2011 terjual sebanyak 17.975 unit. Dan selama  tiga bulan dari Januari hingga Maret, penjualannya tercatat sebanyak 51.088 unit.

Hasil ini membuat New MegaPro dikukuhkan menjadi tulang punggung penjualan motor sport Honda. Paling laris ketimbang varian lainnya seperti Honda Tiger, CBR 250R atau CS-1.

Honda CBR250R yang baru dirilis ke pasar pada akhir Februari tahun ini juga berhasil melakukan penetrasi yang cukup signifikan di segmen motor sport 250 cc. Pada bulan lalu, flagship motor sport AHM ini terjual sebanyak 1.167 unit dan berhasil mengungguli Kawasaki Ninja 250R dengan selisih tipis.

“Sebagai pendatang baru, Honda New MegaPro mendapat sambutan yang luar biasa di kalangan konsumen. Setidaknya ini tercermin dari pencapaian penjualan sepanjang triwulan pertama tahun ini. Hal yang sama juga dialami oleh Honda CBR250R,” ujar Senior General Manager Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM), Sigit Kumala dalam press realese yang diterima redaksi.

Tipe motor sport lainnya juga memberikan kontribusi yang signifikan. Honda Tiger pada triwulan pertama tahun ini terjual sebanyak 9.327 unit sedangkan penjualan CS1 tercatat 3.686 unit. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa