Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lucy Wiryono, Doyan Motor Gede

Dimas Pradopo - Selasa, 12 Agustus 2014 | 07:22 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Ada yang menarik dari host tayangan live race MotoGP di stasiun Trans7, yaitu Lucy Wiryono. Selain kemampuannya membawa pemirsa dan pecinta berat balap sepeda motor paling bergengsi di dunia itu tak beranjak dari layar kaca. Memang kemampuan dan skill Lucy terkait knowledge MotoGP sudah terasah sejak dirinya ditunjuk menjadi pembaca acara sejak 2008.

"Harus total dan kebetulan saya suka sekali dengan dunia MotoGP ini," cerita wanita kelahiran 6 Januari 1978 itu.

Sampai-sampai kesukaan MotoGP yang identik dengan kecepatan itu pun membius ke kuda besi yang kerap menemani dari rumah ke lokasi syuting acara MotoGP. Iya ibu dua putri ini mengaku kalau kebetulan tidak mengendarai kendaraan roda empat dia pergi menunggangi sepeda motor.

"Sempat naik CBR1000RR dan juga skuter matik Vespa LX150. Ternyata memang lebih mengasyikkan kalau naik sepeda motor gede," urai Lucy.

Hah!?!? Serius Lucy membawa sendiri tunggangan berkapasitas 1.000 cc itu nih? "Ya tidak mungkin bawa sendiri, melainkan dibonceng oleh suamiku, Afit D. Purwanto, kalau memang sedang ingin mengantar pakai sepeda motor," senyum Lucy.

Kira-kira kalau bawa sendiri bagaimana? "Untuk bawa sendiri nggak mungkin," pungkas pemilik blog www.lucywiryono.com ini. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa