Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih 10 Finalis Cleveland CycleWerks Kustomfest 2014 Bike Build Off

Dimas Pradopo - Minggu, 10 Agustus 2014 | 09:11 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Gelaran kompetisi modifikasi custom “Cleveland CycleWerks Kustomfest 2014 Bike Build Off” telah resmi mengumumkan 10 builders yang menjadi finalis . Para finalis tersebut akan diadu kreatifitas dan imajinasi mereka dalam acara puncak Kustomfest 2014 yang akan di selenggarakan di Yogyakarta 11 dan 12 Oktober 2014 mendatang.

“Kami bangga dapat meluncurkan lini produk kami di Indonesia pada Oktober mendatang, sekaligus mendukung industri custom Indonesia melalui kompetisi ini. Sejak awal pendaftaran terlihat antusiasme para builders lokal sangat tinggi. Tim seleksi kami menerima 50 rancangan desain dan ide yang bervariatif untuk mengkustom motor kami, tipe Cleveland CycleWerks Heist," jelas Dhani Yahya, CEO PT Javas CycleWerks Indonesia.

Proses seleksi yang berlangsung selama sebulan, terhitung mulai tanggal 12 Juni sampai 12 Juli 2014 sebanyak 50 konsep karya telah dikirimkan oleh para custom bike builder lokal dari berbagai kota di tanah air antara lain Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Solo, Surabaya, Samarinda, Banjarmasin dan Bali.

“Tim kami sudah menerima 50 desain dari para peserta dan ada 2 desain yang kami tidak ikut sertakan karena telah melampaui batas waktu pengiriman desain yang telah ditentukan oleh tim. Dan sekarang kami telah memilih 10 desain terbaik,” tukas Lulut Wahyudi, Direktur Kustomfest (8/7).

Sepuluh finalis yang berhak atas 1 unit Cleveland CycleWerks Heist untuk di custom dan uang anggaran sebesar Rp 20 juta adalah Graha Motor Works, Gearhead Monkey Garage, Baru Motor Sport (BMS), Studio Motor, Biker Station, Daritz Design,  Micho Custom, 99 Custom Choppers dan Lemb Inc, serta Wins Paddock.

Para peserta pun diharuskan menyelesaikan pekerjaan mereka tepat waktu agar karyanya dapat ditampilkan dan di presentasikan pada gelaran Kustomfest 2014 di Yogyakarta bulan Oktober mendatang. (motor.otomotifnet.com)

“Setelah pengumuman finalis ini, motor akan di kirim untuk masing-masing peserta dan harus selesai saat Kustomfest nanti, jadi tidak hanya custom dan desain tetapi kami memberikan tantangan manajemen waktu pengerjaan. Para peserta pun harus bisa merealisasikan desain mereka, sebab kalau hanya memberikan desain jadi seperti lomba menggambar dong,” tambah Lulut.

Seluruh karya peserta akan dinilai langsung oleh Roland Sands RSD, Scott Colosimo, Cleveland CycleWerks dan Lulut Wahyudi dari Retro Classic Cycles. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa