Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bawa Pulang Suzuki Ertiga Cuma DP Rp 18 Juta Di Jakarta Fair 2015

Sabtu, 6 Juni 2015 | 07:08 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Menjelang lebaran, mobil kategori Low MPV masih menjadi incaran pengunjung Jakarta Fair 2015. Salah satunya stand Suzuki, menawarkan down payment (DP) yang menarik. Cukup merogoh kocek Rp 18 juta, Suzuki Ertiga tipe GL siap dibawa pulang.

"Kami menamakannya paket hemat, dengan dp Rp 18 juta. Sistem pembayarannya kredit mulai dari 4 tahun sampai 6 tahun. Hanya perlu boking fee aja Rp 1 juta, setelah administrasi selesai, tinggal melunasi kurangnya Rp 17 juta. Suzuki Ertiga siap dibawa pulang sebagai kendaraan mudik pasca lebaran," ujar tenaga penjual Suzuki.

Suzuki Ertiga dengan dimensi panjang 4,265 mm, lebar 1,695 mm, dan tinggi 1,685 mm. Kabinya Cukup terasa luas sebagai kendaraan mudik pasca lebaran. Dilengkapi tujuh kursi, depan dua, tengah tiga, bagian belakang dua. Jadi rasanya pas low MPV ini ditunjuk sebagai angkutan mudik, yang dapat mengangkut hingga tujuh penumpang.

Tenaganya juga mumpuni, dengan penggerak roda depan sebagai porosnya. Berkat mesin K14B kapasitas 1.373 cc, Ertiga tipe GL dengan lima percepatan transmisi manual dapat melesat 95 dk diputaran mesin 6.000 rpm, dan 130 nm torsi maksimal. Untuk ukuran tangki bahan bakar, Ertiga siap diisi full sampai 45 liter.

Selain menawarkan dp rendah, di stand Suzuki banyak penawaran hadiah menarik yang langsung diundi. Pada setiap konsumen yang telah booking fee, hadiahnya ada PS3, Samsung Galaxy tab, Samsung S6, kamera GoPro 4, dan city car Karimun Wagon R.
(mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa