Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota New Camry Menguasai Pasar? Why Not!

Kamis, 2 April 2015 | 14:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Kalau ngomongin soal peminat, maka di kelas full sedan (versi OTOMOTIF), Toyota Camry jadi juaranya. Dari permintaan pasar yang 2800 unit pada tahun lalu, andalan PT Toyota Astra Motor (TAM) tersebut bisa terjual 1600 unit.

Dengan produk paling anyar New Camry yang dilaunching kemarin (1/4), TAM yakin dalam setahun mampu menjual 2000 unit. Apa ini jadi signal bahwa permintaan pasar memang memiliki trend naik atau TAM ingin menguasai pasar di kelas ini?

“Tentu kita berharap bisa mencapai target penjualan, karena ada pengguna-pengguna Camry yang lama ingin ganti yang model baru,” Suparno Djasmin, Vice President Director TAM.

Kalau angka permintaan pasar naik, tentu wajar saja bila pabrikan ikut meningkatkan target penjualan. Namun kalau permintaan pasar tidak ada kenaikan, maka TAM memang ingin menguasai penjualan di kelas full sedan.

“Kalau memang dengan New Camry TAM bisa menguasai pasar, why not,” tegas Hiroyuki Fukui, President Commissioner TAM.

TAM meliris 3 produk New Camry, yakni 2.5L G AT (Rp 545,3 juta), 2.5L V AT (Rp 580 juta) dan 2.5 Hybrid AT (Rp 744,5 juta) (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa