Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Sangarnya Isuzu D-Max Versi Dakar, Pekerja Lintas Batas

Jumat, 4 Januari 2013 | 09:08 WIB
No caption
No credit
No caption


Jepang – Sosok Isuzu D-Max di Indonesia terkenal sebagai pekerja tangguh di arena perkebunan dan pertambangan. Namun bukan berarti double cabin tersebut haram turun di ajang balap.

Adalah divisi motorsport dari pabrikan asal Jepang tersebut yang siap menampilkan D-Max di ajang balap. Tak tanggung, Isuzu bakal mengandalkan D-Max di ajang reli paling ganas di dunia, Rally Dakar 2013.

Agar mampu bersaing, D-Max dipersenjatai mesin 3.0-liter 16-valve yang diperbarui dengan sistem common-rail turbodiesel. Tenaganya mencapai 242 dk dan torsi 434 lb-ft. Tenaga dikirim ke drivetrain 4x4 melalui transmisi Hollinger lima kecepatan sequential khusus balap reli dengan kopling Xtreme.

Harry Suzuki, co-driver sekaligus direktur Motorsports Isuzu berkomentar. "Isuzu D-Max adalah mesin Dakar yang sempurna. Mobil ini memiliki kombinasi yang ideal antara kemampuan kerja kasar dan balap yang disiapkan oleh tim spesialis kami. D-Max Dakar akan memberikan arti penting bagi Isuzu. "

Suzuki melanjutkan. "Modifikasi pada D-Max Dakar pick-up dipersiapkan untuk menahan ganasnya lintasan. Lebih dari setengah dari kendaraan dibangun menggunakan bagian standar produksi dan sosoknya benar-benar dikenali sebagai D-Max. Ini juga dapat memperkuat kesan bahwa Isuzu adalah produsen kendaraan tangguh yang mampu mengatasi medan apapun. "

Ajang Rally Dakar sendiri akan dihelat antara Lima, Peru dan finish di Santiago, Chili mulai tanggal 5-20 Januari. Rute yang akan didominasi jalur pantai barat Amerika Selatan tersebut akan menempuh jarak sejauh kurang lebih 5.000 mil. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa