Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Civic VTi, 2005, Menarik Demi Nama Baik

billy - Minggu, 25 Maret 2012 | 14:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Planning yang dibikin Bobby Shandy untuk membangun Honda VTi jadi versi mobil turing, sebenarnya sudah lama tertahan lantaran terhalang banyak kesibukan. Namun niatannya tak lantas pupus begitu saja, lantaran Bobby juga sangat menyukai tampilan besutan di ajang Japanese Grand Touring Championship (JGTC).

Alhasil proyek membangun Honda VTi lansiran 2005 miliknya itu, dikerjakan secara detil selama setahun lebih. Tujuannya tak lain demi mendapatkan hasil yang menarik dan terbaik, supaya nama baik di kalangan pehobi modifikasi di kota Bandung kian naik.

Pasalnya di kalangan penyuka modifikasi kota Kembang, style yang mengacu konsep JGTC terbilang belum banyak diminati. Tentunya ini menjadi tantangan tersendiri buat Bobby dan Reindy Riupassa yang menjadi modifikator dalam proyek ini.

No caption
No credit
No caption

 Terapkan engine swap pakai K20R 6 speed bawaan Honda Integra, Sektor kaki dipercayakan pada pelek Dronnel RS ring 20 inci berikut suspensi coil over dari Tein
Pertimbangan lain memodifikasi Honda bergaya JGTC ini juga termotivasi dari bisnis salon mobil milik Bobby, yang hasilnya dapat sekaligus dijadikan mobil demo di gerainya yang terletak di Jl. Gatot Subroto No.219, Bandung, Jabar.

Menurut Reindy dari BTX Concept di Bandung, Jabar, klien-nya ini sangat mengutamakan kualitas akhir. "Apapun yang gue kerjakan dalam modifikasi ini selalu dipantau, dan kami berdua memang selalu diskusi seputar hal teknis dan masalah yang ada," ungkap Botax sapaan modifikator muda kota Kembang ini.

Untuk pengerjaan awal, Reindy memfokuskan pada pengerjaan di sektor bodi. Menurut Bobby, komponen yang masih terpakai dari bodi mobilnya hanya menyisakan sasis dan lampu depan. "Sisanya diganti total pakai kepunyaan Honda Integra DC5.".


 Interior dibikin terondol demi mereduksi bobot mobil, Dasbor dan konsul bok pakai kepunyaan Honda Integra DC5

Full body convertion yang diterapkan oleh Reindy dengan menukar komponen standar kepunyaan Integra versi JGTC tadi, ke bodi Honda VTi yang sudah di-custom. Panel baru yang terpasang seperti kap bagasi serta pintu-pintu berikut kaca, yang semuanya bawaan Integra.

Kemudian dilapis cat dengan kelir black magic red yang menjadi ciri khas BTX Concept. Ornamen tambahan pada eksterior juga dipadu dengan penyematan cutting sticker warna jingga yang menyala. Supaya senada dengan tampilan khas bengkel Clean 8 milik Bobby.

Beralih ke interior, sama dengan yang diterapkan pada eksterior. Yaitu memakai hampir semua komponen asli dari Honda Integra. Mulai dasbor hingga bagian boks konsul.

Sebagai tambahannya, lantaran interior dibikin terondol layaknya touring car, jok pengemudi berganti versi bucket seat dari Bride. Dan sebagai peranti pengaman tambahan, dibuatkan roll bar custom menyesuaikan dimensi dan lekuk bodi mobil bagian dalam.
(mobil.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa