Tak heran posisinya sebagai van dengan penjualan nomor 1 di Jepang sejak 2011 hingga pertengahan 2012 ini belum mampu digeser kedudukannya. Huruf ‘S‘ pada S-HYBRID sendiri berarti Smart dan Simple. Komponen penerus tenaga yang diaplikasinya juga tergolong kompak untuk ukuran mobil hybrid.
Dudukan perangkat hybrid ditempatkan di ruang khusus tanpa mengorbankan keunggulan dari Serena yakni volume kabin yang maksimal dan fleksibilitas konfigurasi semua tempat duduknya. Serena S-HYBRID mencapai efisiensi terbaik di kelasnya dimana konsumsi per liter bahan bakarnya mampu menempuh jarak 15,2 km dalam mode 2WD.
Rentang harga yang ditawarkan untuk S-HYBRID ini adalah 2.384.550 yen hingga 2.799.300 yen termasuk pajak. Bandingkan dengan versi non hybrid yang dibanderol di rentang 2.163.000 yen hingga 2.832.900 yen sudah termasuk pajak. Soal harga dan fitur boleh dibilang lebih dari versi biasanya. Pilihan yang masuk akal. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR