Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T

billy - Sabtu, 24 Desember 2011 | 12:03 WIB
Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T

Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
 
JAKARTA - Hadirnya varian terbaru dari All New Toyota Avanza bermesin 1.500 cc ini ternyata cukup mendapat respon tinggi. Menurut salesman Auto2000 cabang Salemba, Jakpus, daftar inden varian Veloz 1.5 A/T ini sudah mencapai bulan Juni-Juli 2012 jika pesan di bulan Desember 2011.

Dengan banderol yang termasuk tinggi, yakni Rp 180,2 juta (OTR Jakarta) ini apakah Veloz 1.5 A/T memang senilai dengan apa yang diperoleh pemiliknya?

Bertabur Fitur
Secara tampilan eksterior, kasta tertinggi dari All New Avanza (ANA) ini memang berbeda dari ANA 1.3 E dan G maupun 1.5 G.

Bak Avanza lawas tipe 1.5 S, seluruh bodi diberi pembeda. Misal di bagian depan, radiator grille lebih eksklusif dari tipe 1.5 G.

Apalagi desain bumper dengan air dam yang dirancang lebih lebar nan panjang. Lekukannya terutama di sekitar lubang fog lamp menimbukkan kesan sporti.

Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Sektor belakang pun kena ubahan. Terutama bumper dengan reflector bulat menambah kesan sporti. Apalagi dipadu dengan lampu belakang model barunya. Ditambah lagi pemakaian side skirt desain gres cukup serasi dengan lekukan bodi samping yang juga anyar.

Masuk ke dalam kabin, nuansa sporti kembali terasa. Khususnya muncul dari nuansa interior serbahitam. Namun, buat ukuran MPV sedang, agaknya jadi terlihat sempit dengan warna gelap itu.

Untungnya,  kelengkapan atau fitur di dalamnya cukup memuaskan hati. Contoh, lingkar kemudi sudah disediakan switch audio control lalu head unit 2 DIN CD, MP3 serta telah disiapkan pula konektor USB dan AUX in di bawah kluster tengah dasbor.

Belum lagi, adanya MID di spidometer menambah fitur baru Avanza generasi kedua ini. Cukup lengkap, karena selain tripmeter, odometer dan jam digital, khusus di Veloz sudah tersedia konsumsi bensin aktual dan rata-rata.

Bagaimana rasanya? Sebenarnya mirip dengan ANA tipe di bawahnya maupun ANEX. Suspensi belakang yang telah di-improve memberi kesan tersendiri.

Gejala suspensi belakang yang ajrut-ajrutan berkurang, jadi sedikit keras tapi jauh lebih nyaman dari Avanza lawas.  Namun efek limbung saat diajak zig-zag atau pindah jalur di kecepatan tinggi masih terasa, meskipun berkurang dari generasi sebelumnya.

Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Test Drive All New Toyota Avanza Veloz 1.5 A/T
Ada satu hal lain yang mengganggu pengemudi. Yakni perubahan kaca spion samping yang diklaim lebih besar dan aerodinamis. Tapi karena lebih tinggi, efek blind spot-nya jadi besar. Berbeda spion Avanza lama yang melebar jauh lebih enak saat mau belok atau pindah jalur.

Untuk tenaga dan torsi, lebih kurang sama dengan Avanza 1.500 cc lama. Namun, akselerasi masih lebih baik versi lamanya. Boleh jadi disebabkan dari bobot kendaraan bertambah.

Kendati diklaim lebih irit, hasil pengetesan konsumsi bahan bakar pun tak menunjukkan perbedaan signifikan. Baik pemakaian dalam kota, konstan 100 km/jam maupun luar kota.  (mobil.otomotifnet.com)

 Data Spesifikasi
Dimensi (pxlxt)
4.140 x 1.660 x 1.695 mm

Wheelbase
2.655 mm

Mesin
K3-VE, 4 silinder segaris, 1.298 cc, DOHC, VVT-i

Diameter x langkah
72 x 79,7 mm

Tenaga maksimum
92 dk/6.000 rpm

Torsi maksimum
117 Nm/4.400 rpm

Transmisi
Otomatik, 4 percepatan

Suspensi dpn/blkng
MacPherson Strut dengan per keong/4 link, lateral rod dengan per keong, gardan rigid

Rem dpn/blkng
Cakram solid/teromol

Hasil Tes
Akselerasi
0-100 km/jam
15,6 detik

40-80 km/jam
6,3 detik

0-402 m
20,2 detik

Pengereman
100-0 km/jam
40 m

Konsumsi bahan bakar (liter/km)
Dalam kota
1/8,9

Konstan 100 km/jam
1/14,9

Luar kota
1/12,6

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa