Desain Baru
Memberi kesan kuat, rancangan bodi juga diubah dengan desain lebih macho. Meski nilai aerodinamika pun semakin kental dengan pilar A lebih landai dan rancangan bonnet dan bumper yang lebih sporty. Begitu pun gril dan lampu depan yang memberi kesan lebih tangguh dengan rancangan serbakotak.
Interiornya pun membuat semua yang didalamnya merasa berada dalam mobil yang kokoh, lewat rancangan dasbor yang diberi warna senada, yaitu abu-abu. Lantas instrument cluster di tengah yang baru, serta headunit dilengkapi layar monitor. Tetapi, secara keseluruhan sih, masih terlihat desain yang lama. Sepertinya masih tanggung perubahannya pada dasbor ini.
Semua versi bodi ada, mulai dari Single Cab, Extra-Cab dan Double Cab, baik 2WD atau 4WD. Khusus 4WD Double Cab, hanya menggunakan mesin 3.000 cc. Sayang, varian terbaru Toyota Hilux ini hanya dijual untuk pasar Eropa. Kita tunggu kemunculannya di Tanah Air. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR