Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Ringan Seputar lampu LED Mobil

billy - Senin, 27 Mei 2013 | 11:23 WIB
No caption
No credit
No caption


Teknologi lampu LED memang hadir untuk menjawab tantangan akan hemat energi dan kepraktisan. Pun demikian dengan tampilan yang warna warni sehingga membuat banyak mata melirik. “Banyak kelebihan lampu LED dibanding lampu lain”, kata Melky dari Watashiwa Car Lighting, gerai yang fokus pada pemasangan lampu LED.

Lanjutnya, lampu ini diklaim mampu membuat kinerja aki menjadi lebih hemat karena tidak memerlukan tenaga listrik yang besar. Light Emitting Diode ini juga lebih efisien dibanding dengan lampu lain. Lampu ini tidak mengeluarkan hawa panas alias bersifat dingin atau cool. Belum lagi ukurannya yang mini dan praktis untuk di custom jadi apa saja.

Tapi tentu konsumen harus tahu juga di balik kelebihan tentu ada kekurangan. Melky mengurai beberapa poin penting sebelum memasang LED. Yang paling utama adalah, konsumen harus tahu apakah pengaplikasian LED dapat membatal­kan garansi kendaraan atau tidak, khususnya bagi pemakai kendaraan baru yang masih diganjar garansi dari produsen. “Jangan sampai Anda merasa terjebak karena garansi mobil atau motor hangus gara-gara dipa­sangi LED” urai pria ramah ini.

Bagi mobil lawas tentu tidak ada masalah. Selanjutnya adalah cari toko yang benar-benar spesialis dalam pemasangan LED. Artinya installer harus mengerti benar sektor kelistrikan kendara­an. Jangan main-main karena pemasangan harus sempurna demi menghindari terjadinya arus pendek alias korsleting.

Jika sudah paham, silakan bermain dengan warna di kendaraan Anda. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa