Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tire Pressure Gauge, Tekanan Ban Tetap Aman

billy - Rabu, 20 Februari 2013 | 15:05 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Perilaku mengecek tekanan angin ban sebelum melakukan perjalanan, mungkin jarang dilakukan. Padahal dengan mengetahui besaran tekanan angin merupakan bagian dari upaya safety. Sehingga rasio tekanan angin dapat ideal sesuai anjuran pabrikan. Kurangnya tekanan angin dapat mengakibatkan limbung pada kendaraan atau ‘ngebuang’ ke arah tertentu, juga memperbesar risiko pecah ban. Selain itu juga bisa membuat boros bahan bakar karena gesekan yang lebih besar di permukaan ban.

“Pemeriksaan tekanan angin ban sebelum melakukan perjalanan penting dilakukan. Termasuk pengecekkan ban cadangan. Oleh karena itu alat tire pressure gauge perlu tersedia, agar memudahkan pengecekkan kapan pun dan dimana pun,” ungkap Muchlis Ja’far, selaku Service Manager bengkel resmi Isuzu Kebon Jeruk, Jakbar.

Memiliki tire pressure gauge sendiri sangat memudahkan kontrol tekanan angin yang ideal. Kekhawatiran mengenai akurasi tire pressure gauge yang anda miliki memang selalu ada. Cara menyiasatinya dengan mengukur tekanan angin ban Anda terlebih dahulu, kemudian bandingkan hasil pengukuran dengan menggunakan alat ukur milik Anda.

Misalnya, pengukuran pertama menggunakan alat ukur profesional didapat hasil 32 psi, kemudian menggunakan alat ukur Anda 34 psi. Maka jadikan pengukuran terakhir sebagai patokan dengan selisih 2 psi.

Berikut ragam jenis tire pressure gauge, yang marak beredar dipasaran. (mobil.otomotifnet.com)


Pengukur tekanan angin ini berjenis analog memiliki bentuk silinder dengan pembacaan jarum. Lingkar jarum untuk satuan tekanan psi, bar, kg/cm² dan kpa ditandai oleh lingkaran warna masing-masing. “Modelnya pun beragam, mulai dari ukuran kecil hingga besar yang dilengkapi pressure button dan inflator. Harga berkisar Rp 25 ribu hingga Rp 300 ribu,” urai Bebi, owner Galaxy Technical Supply di LTC, Lt. GF1, Blok C12, No. 1-5, Jl. Hayam Wuruk, Jakbar.

Tire pressure gauge jenis digital tidak lagi menggunakan jarum, namun angka numerik yang menampilkan satuan tekanan psi, bar dan kpa. Untuk menentukan jenis satuan dapat menekan tombol select. “Harga berkisar Rp 75 ribu hingga Rp 350 ribu. Tergantung merek dan kelengkapan fiturnya,” sebut Bebi.

Dari segi bentuk terbilang kecil dan handy, sehingga dapat digantungkan pada kunci kendaraan. Tire pressure gauge ini telah mengadopsi display analog dan digital sehingga lebih mudah pembacaan satuan tekanan. Range harganya berkisar Rp 25 ribu sampai Rp 125 ribu yang dapat diperoleh di sentra aksesoris.

Model pena merupakan varian paling terdahulu beredar. Cara pembacaan tekanan pakai tirre pressure gauge model pena ditunjukan dengan batang bertuliskan besaran tekanan yang keluar dari pangkal dari pangkal pena setelah dimasukkan pada nipple ban. "harganya berkisar Rp 35 ribu hingga Rp 125 ribu, "bilang Bebi

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa