Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tweeter Genetic Prelude, Cocok Dengan Semua Jenis Midbass

Selasa, 7 Oktober 2014 | 17:17 WIB
No caption
No credit
No caption



No caption
No credit
No caption


Meski belum lama memasuki pasar Indonesia, tapi merek Genetic sudah diterima para audiophile dan masuk dalam jajaran komponen high end. Setelah tahun lalu meluncurkan speaker dengan konus berbahan keramik, kini PT. Center Audio, pemegang merek Genetic meluncurkan tweeter Genetic Prelude.

Ada yang unik pada tweeter berbentuk dome ini. Biasanya, bentuk dome menghasilkan respon frekuensi yang sempit dan tak mampu menghasilkan respon di atas 16 kHz (kemampuan dengar telinga manusia dari 20Hz sampai 20 kHz).


Bentuk dome tapi menghasilkan respon frekuensi lebih lebar

Tapi, tweeter Genetic Prelude justru menghasilkan respon frekuensi yang lebih lebar di respon bawah dan atasnya. "Di respon bawah, Prelude menghasilkan frekuensi rendah sekitar 600 Hz. Sedang di respon atas, menghasilkan frekuensi di atas 16 kHz. Keistimewaan lainnya, setelah melebihi 20 kHz, Prelude akan roll off," tegas Afo, pemilik merek dagang Genetic.

Dengan kelebihan ini, tweeter ini mudah dikawinkan dengan midbass jenis apapun yang umumnya mempunyai respon atas 2000 Hz-8000 Hz.


Pantas saja jika dipasarkan Rp 5 juta sepasang. Berminat? Hubungi 081932299777. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa