Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chevrolet Zafira 1.8L CD A/T 2004

billy - Kamis, 7 Februari 2013 | 11:14 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Seperti yang diutarakan oleh Uta, salah satu pengguna Zafira. “Saya sudah terbiasa dengan mobil Eropa, sebelumnya saya pakai wagon sal Eropa, tapi saya butuh mobil tujuh penumpang,” ujarnya sambil tersenyum. Akhirnya diputuskanlah untuk membeli Zafira tahun 2004 ini. “Memang pilihan keluarga tidak salah, Zafira memang sangat ideal,” ujarnya.

Namun, perkara menemukan sang mobil idaman ini bukan soal mudah. Setelah beberapa waktu, akhirnya ia bisa menemukan Zafira dengan kondisi yang masih bagus. “Memang agak sulit mencari Zafira yang masih dalam kondisi bagus dijual,” ujar Yanto dari Detroit Autowork, bengkel spesialis Zafira di bilangan H. Nawi, Jakarta Selatan.
No caption
No credit
No caption

Nah, Yanto memberikan tips me­ngenai Zafira ini. “Biasanya Zafira sudah ada yang bermasalah pada ECU yaitu di IC pengapian, gejalanya mesin pincang, karena busi tidak ada pengapian,” jelas Yanto. Solusinya menurut Yanto, bisa direkondisi atau paling parah harus ganti copotan atau baru. Nah, harga ECU rekondisi Rp 5 jutaan dengan garansi 6 bulan.

Selain itu, koil juga harus diperhatikan karena juga sering bermasalah. Nah, koilnya kalau ganti sebaiknya pakai yang orisinal berlabel Sagem. Harga baru Rp 1,4 juta.

No caption
No credit
No caption

Sementara itu gejala kerusakan lainnya ada pada alternator. “Sudah mulai enggak ‘ngisi’, jadi aki tekor terus. Nah, kalau urusan suspensi, Zafira terkenal cukup awet dan nyaman. Kalau sampai ada yang rusak pun, seperti tierod, long tierod, dan ball joint bisa direkondisi di sini,” jelasnya. Biayanya Rp 100 ribu tiap item. (mobil.otomotifnet.com)

“Sudah mulai enggak ‘ngisi’, jadi aki tekor terus. Nah, kalau urusan suspensi, Zafira terkenal cukup awet dan nyaman. Kalau sampai ada yang rusak pun, seperti tierod, long tierod, dan ball joint bisa direkondisi di sini.”

Yanto

Detroit Autowork

No caption
No credit
No caption

KELEBIHAN

1. Pengendalian memuaskan
2. Konsumsi bensin irit
3. Suspensi nyaman

KEKURANGAN

1. ECU sudah mulai bermasalah
2. Perhatikan koil
3. Depresiasi tinggi


Menakar Biaya Servis

Chevy Zafira biasanya diservis setiap 15.000 km. Nah, yang pasti selalu diperhatikan adalah kondisi mesin, jangan sampai waktu servis berkala terlewat. Alhasil, kondisi mobil akan selalu terjaga dalam kondisi prima jika selalu rutin diperiksa.

Nah, guna menakar biaya yang harus dikeluarkan jika diperlukan, maka Anda bisa melihat table berikut ini.

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa