Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Direktur Ditahan, Layanan Cipaganti Travel Tetap Beroperasi Seperti Biasa

billy - Kamis, 26 Juni 2014 | 11:40 WIB
No caption
No credit
No caption


Bandung - Sebagai perusahaan yang cukup ternama di Bandung di bidang transportasi dan penyewaan alat berat, penahanan Direktur Utama Cipaganti Travel Andianto Setiabudi membuat masyarakat terkejut. Dalam kekacauan yang terjadi di Koperasi Cipaganti ini rupanya Polda Jabar turut menahan 2 Komisaris PT CCG Yulinda Setiabudi dan Yulia Sri Rejeki.

Toto Moeljono Corporate Secretary PT Cipaganti Cipta Graha (CCG) dalam kesempatan jumpa pers (24/6) di kantor pusat PT CCG membenarkan kejadian yang menimpa orang nomor satu di perusahaan tersebut.

Walaupun Direktur Utama PT CCG dipolisikan akibat kasus penggelapan uang, Toto menekankan bahwa sejauh ini tidak mempengaruhi operasional sektor bisnis travelnya. Semua lini bisnis dan layanan dibawah bendera CCG tetap beroperasi seperti biasa. Baik travel, taksi atau layanan transportrasi lainnya.

"Penahanan dilakukan karena ada masalah di Koperasi Cipaganti. Namun Koperasi Cipaganti bukan bagian dari PT CCG, juga sebaliknya PT CCG bukan di bawah kendali koperasi walaupun keduanya tergabung dalam Cipaganti grup," jelas Toto.

Toto enggan berkomentar banyak soal kasus Koperasi Cipaganti, "saya tidak berwenang menjelaskan, sebaiknya langsung ditanyakan saja ke pengurus Koperasi yang saat ini telah ditangani PKPU" tambah Toto.

Dijelaskan lagi olehnya bahwa Koperasi Cipaganti sejatinya memiliki saham di PT CCG Sebesar 4,4 persen atau 160 juta lembar saham dari total saham PT CCG sebesar 3,6 Milyar lembar saham. (mobil.otomotifnet.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa