Eropa – Pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo ingin membalikkan tren ketidakberuntungannya di MotoGP Jerman pekan ini, setelah berkali-kali balapan di Sachsenring ia tidak pernah menang.
“Secara teori, bagi saya Sachsenring merupakan trek yang lebih buruk dari Assen. Saya tidak pernah bisa beradaptasi dengan sempurna bersama Yamaha di trek ini,” terangnya Lorenzo yang finish podium ketiga pada balapan di Assen, dua minggu lalu.
Tak hanya di MotoGP, selama keriernya di balap motor pada kelas 125 dan 250 cc, belum sekalipun naik podium tertinggi di Sachsenring. Sementara pesaingnya seperti Valentino Rossi, Marc Marquez dan Dani Pedrosa pernah menang di berbagai kelas di sini.
“Itu akan menjadi tantangan sesungguhnya. Saya tidak pernah menang di Jerman. Jadi saya benar-benar ingin, paling tidak sekali saja. Anda tidak pernah tahu, mungkin akan terjadi musim ini,” tutur Lorenzo.
Menurutnya Sachsenring trek yang bagus, ia hampir beberapa kali menang namun tak pernah berhasil. Tahun ia memiliki motor yang bagus, “Saya kira saya bisa mengambil hasil yang lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya,” harap Lorenzo.
Lorenzo yang menang 4 kali dalam 5 balapan terakhir, kini terpaut 10 point di belakang Rossi yang memimpin klasemen sementara. (otosport.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR