Memang catatan waktu tidak terlalu penting bagi Aprilia saat ini karena mereka lebih fokus pada pengumpulan data untuk pengembangan motor. Motornya sendiri sudah dipakai berkompetisi pada saat ini. Nah, pengumpulan data ini dilakukan buat persiapan prototipe Aprilia baru yang disinyalir akan turun aspal pada 2016.
"Kecepatan Max sangat bagus dan kami mengumpulkan data yang sangat berharga. Ada beberapa hal kecil yang akan ditambah lagi. Kami putuskan untuk mencoba Biaggi karena kami tahu bisa mendapatkan informasi penting dari pengalamannya, jadi dari sudut pandang itu, tes telah direncanakan dengan baik," beber Romano Albesiano, manajer Aprilia Racing.
"Keseimbangan motor pada ketiga hari ini pastinya positif. Dari semua sudut pandang, adaptasi ke motor, ban, rem, termasuk usaha fisik untuk melakukan banyak putaran, itu semua sangat penting terutama kalau sudah lama tidak berada di atas motor," ujar Biaggi. "Kami melakukan pekerjaan dengan baik, kai bisa melakukan evaluasi untuk solusi berbeda dan kupikir aku telah memberikan beberapa ide bagus buat mereka." (otosport.co.id)
Editor | : |
KOMENTAR