Budapest – Sebastian Vettel mendukung rekan setimnya, Kimi Raikkonen untuk tetap berada di Maranello, setidaknya untuk setahun lagi, menyusul rumor Kimi akan disingkirkan oleh tim Ferrari.
Vettel menjadi partner Kimi di Ferrari mulai musim 2015 ini, tetapi ia yang jadi bintang sementara Kimi masih berjuang untuk mendapatkan kembali performanya. Namun Vettel mendukung rekannya itu.
“Kimi akan segera kembali jadi pembalap yang kita semua tahu,” kata Vettel seperti dikutip Sky Italia selama kunjungan promosi di Budapest, Hongaria.
“Dia mengalami pasang surut, tetapi kita berbicara tentang talenta yang dapat melakukan tugasnya dengan sempurna,” lanjut Vettel tentang Kimi yang juara dunia pada 2007 bersama Ferrari.
“Memang benar tahun ini dia telah membuat beberapa kesalahan kecil. Tetapi dalam keadaan tertentu dia juga beruntung. Jadi saya pikir situasi harus dipertimbangkan secara proporsional,” imbuh juara dunia 4 kali.
Vettel mengaku ingin terus bersama Kimi. “Kami memiliki hubungan yang sangat baik dan kami saling memotivasi. Tetapi saya tidak bisa memutuskan dan saya tidak tahu secara detail. Yang pasti Ferrari akan membuat penilaian yang tepat untuk kedepannya,” urai Vettel.
Kabarnya sudah ada pembalap yang masuk incaran. Bos tim Maurizio Arrivabene menyebut salah satunya pembalap tim Williams, Valtteri Bottas. Tetapi ia mengatakan saat ini kursi di Ferrari sudah “penuh”.
Arrivabene pernah bilang, “Nasib Kimi berada di tengannya sendiri. Kimi harus membuktikan dirinya masih layak di Ferrari, sesuatu yang harus didapatkan di setiap lomba.”
Kimi telah melakukan kesalahan dasar tak hanya di GP Kanada yang membuatnya kehilangan posisi ketiganya, tetapi juga di balapan berikutnya di Austria.
“Ketika dia layak dipuji, saya akan memujinya dan ketika perlu menegur dia, saya akan menegurnya juga,” jelas Arrivabene. (otosport.otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR