Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1: Safety Car Buyarkan Strategi Ferrari

Senin, 22 September 2014 | 09:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Marina Bay -  Kemunculan safety car (SC) di lap 32 untuk membersihkan serpihan akibat senggolan ringan antara Sergio Perez dan Romain Grosjean menimbulkan kekesalan sejumlah pembalap. Selain Vettel, juga Fernando Alonso yang mengaku Ferrari sudah punya strategi yang tepat tapi buyar oleh kehadiran SC.

Alonso dan Red Bull sempat berganti posisi dan kemudian berada di depan Vettel ketika pesaingnya itu melakukan pitstop kedua. SC masuk lintasan tak lama setelah itu dan Alonso langsung melorot di belakang kedua mobil Red Bull.

"Sedikit beruntung dengan adanya safety car," ujar Alonso usai balapan. "Ketika itu terjadi (SC masuk), kita bisa memanfaatkan untuk pakai ban superlunak. Hamilton bisa melakukan taktik itu karena memiliki keunggulan dua detik untuk melakukan pitstop terakhir," cerita Alonso.

Ferrari pun coba pitstop terakhir, tapi pada akhirnya tidak mampu menyalip kedua mobil Red Bull dengan ban segarnya. "Strategi sudah berjalan baik, hanya saat safety car agak kurang baik," keluhnya.

Diakuinya, banyak hal positif pekan ini. Salah satunya, di balapan ini performa Ferrari merupakan yang terbaik di musim ini. "Kami masih terus meningkatkan itu lantaran tidak cukup," tutup Alonso. (Otosport.co.id)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa