Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 : Kondisi Klinis Schumacher Sudah Stabil Tapi Masih Kritis

Selasa, 7 Januari 2014 | 14:09 WIB
No caption
No credit
No caption


Kondisi pemegang titel juara dunia 7 kali Formula 1 Michael Schumacher terus dimonitor secara kontinyu dengan kondisi ‘stabil tetapi kritis’ oleh tim medis di Grenoble University Hospital, Perancis. Dokter mengeluarkan pernyataan singkat pada Senin (6/1) yang intinya tidak ada informasi tambahan mengenai kondisi Schumi, namun tampaknya juga mengandung arti tidak ada komplikasi lain.

“Kondisi klinis Michael Schumacher dipertimbangkan stabil dan terus dimonitor oleh perawatan medis yang diberikan kepadanya. Namun tim medis yang bertanggung jawab menggarisbawahi bahwa mereka tidak akan berhenti untuk mempertimbangkan Michael dalam kondisi kritis. Demi privasi pasien, kami tidak akan masuk dalam rincian pengobatan dan sekaligus alasan mengapa kami tidak merencanakan press conference lagi saat ini,” sebut pernyataan itu.

Surat pernyataan itu juga mengarahkan media hanya pada informasi yang diberikan tim medis yang bertanggung jawab pada pasien atau pernyataan yang diberikan manajemen Schumi. (otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa