Kesuksesan pembalap asal Jawa Barat ini menduduki posisi runner up ADC 2014 mengulang kesuksesan pembalap Honda Indonesia lainnya, Gerry Salim yang juga menyabet posisi runner up ADC 2013.
Posisi runner up puncak klasemen ADC 2014 diraih Aditya Pangestu Hanafi setelah 7 kali menaiki podium pada 6 seri penyelenggaraan kejuaraan tingkat Asia ini, termasuk dalam seri terakhir di Losail International Circuit, Doha, Qatar.
Pada balapan di Sirkuit Losail, Qatar, Aditya Pangestu Hanafi yang menunggangi Honda CBR250R menuntaskan masing-masing tujuh putaran pada dua sesi balapan dan mengibarkan Merah Putih pada podium runner up kelas ADC.
ADC merupakan salah satu kelas yang dipertandingkan dalam ajang balap bergengsi Asia Road Racing Championship (ARRC) 2014 yang berlangsung di Sepang, Malaysia (18-20 April), Sentul, Indonesia (13-15 Juni), Autopolis, Jepang (15-17 Agustus) dan Suzuka, Jepang (5-7 September), Buriram, Thailand (7-9 November), dan seri terakhir di Losail, Qatar, (11-13 Desember).
Selain Aditya Pangestu Hanafi, AHM pun menurunkan pebalap lain yaitu Andi Farid Izdihar yang pada klasemen akhir kelas ADC menempati posisi keenam. (otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR