Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tom Sykes Bakal Kembali Dominasi WSBK Assen?

Kamis, 24 April 2014 | 19:27 WIB
No caption
No credit
No caption


Tom Sykes jadi rider favorit untuk memimpin putaran ketiga World Superbike Champioship 2014 di Assen. Sykes pun yakin bisa memperpanjang dominasinya pada klasemen baik di  klasemen pembalap maupun tim.

Sang juara dunia WSBK 2013 ini merupakan rider paling dominan di Motorland Aragon dengan 2 kali kemenangan sekaligus mencatat dua lap tercepat. Sykes pun melejit menuju puncak klasemen, mengalahkan rekan setimnya Loris Baz.

Tom Sykes mempunyai harapan yang kuat pada akhir pekan ini di Assen, tentunya kalau bisa menyamakan performanya seperti di Aragon. Pertanda baik, menginat pada helatan di Assen, Imola, Donington Park tahun lalu, Sykes memenangkan 5 dari 6 race.

"Waktu itu adalah akhir pekan yang baik buat kami di Aragon. Aku menikmati akhir pekan ini dengan balapan, jadi aku tak sabar untuk Assen. Ini adalah lintasan yang telah memberikan hasil maksimal di masa lalu dibanding Aragon, jadi perkembangan kami di Spanyol bisa digunakan sebagai contoh bagi kami di akhir pekan ini," lanjutnya.

"Assen adalah sirkuit yang sangat bagus untuk balap dan penonton, aku juga menikmati layoutnya. Ninja ZX-10R sangat baik di sana jadi aku berharap mempunyai akhir pekan yang baik. Assen selalu menjadi trek yang bagus untuk rider Inggris, tidak seperti semua sirkuit di Inggris. Di Inggris itu semua stop-and-go tapi di Assen Anda sudah mendapat belokan lebar, jadi seperti naik roller coaster," paparnya

"Saya pribadi tidak melihat adanya hubungan antara Assen dan trek di Inggris tetapi rider Inggris sepertinya suka sama trek ini! Chicane terakhir selalu membuat kesenangan tersediri dan juga mempuyai tribun di titik itu. Selalu penuh dengan penonton fanatik. Tahun lalu kami menjadi juara dunia setelah awal yang lambat tapi ditahun ini kami mempunyai mengawali jauh lebih bagus. Saya yakin dan senang dengan kemampuan saya sendiri." (otosport.co.id)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa