Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fadli Terlalu Perkasa, Raih Juara Nasional Supersport 600

Senin, 7 Oktober 2013 | 08:01 WIB
No caption
No credit
No caption


Musim lalu, M. Fadli boleh saja melepaskan titel juara nasional kelas Supersport 600 cc dari genggamannya. Nah musim ini dengan segala kerja keras dan konsistensinya, joki tim Kawasaki ManualTech itu tampil apik di putaran pamungkas. Pun di race pertama finish di belakang tandem satu tim, H.A. Yudhistira. Toh, M. Fadli yang selalu pasang target memberikan performa terbaik di race kedua membuahkan hasil bagus.

Yup, joki bernomor start 162 itu berhasil finish pertama sekaligus menobatkan gelar juara nasional Supersport untuk ketiga kalinya. "Tidak berbeda dengan race 1 kemarin. Namun hari ini kondisi fisik lebih bagus, sehingga bisa fokus dan tampil konsisten. Hingga bisa finish duluan," kata M. Fadli.

Memang M. Fadli pun finish kedua tetap jadi kampiun nasional, namun nasib nahas H.A. Yudhistira yang terjungkal di race kedua, seolah membuat Fadli melenggang jadi kampiun. "Di tikungan terakhir melibas bagian bumpy dan kemudian terpeleset," lesu Yudhis sapaan akrab H.A. Yudhistira. Pun DNF, Yudhis masih tetap berhak menjadi runner-up nasional. (otosport.co.id)


HASIL LOMBA RACE 2 SUPERSPORT SERI 5
1. M. Fadli                       Kawasaki ManualTech/Kawasaki             18:36,806
2. Dimas Eky Pratama    Astra Motor Racing Team/Honda                +2,927
3. Ifos Alfa Rianda          Kawasaki GreenTech/Kawasaki                  +6,338
4. Sudarmono                Yamaha Yamalube KYT DS Moto/Yamaha     +7,790
5. Ahmad Saugi             Mandiri Sekuritas/Suzuki                            +30,513


KLASEMEN AKHIR
1. M. Fadli                      204 poin
2. H.A. Yudhistira           166 poin
3. Dimas Eky Pratama    136 poin
4. Shu Sato                     96 poin           
5. Ifos Alfa Rianda           90 poin

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa