Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pembalap Honda Mulai Kualifikasi HRC Banjarbaru

Bagja - Sabtu, 29 Juni 2013 | 17:54 WIB
No caption
No credit
No caption


Sirkuit Dr Murjani yang terletak di jantung kota administratif Banjarbaru, Kalimantana Selatan siap jadi tempat digeralarny Honda Racing Champhionship (HRC) wilayah region Kalimantan yang akan digelar Minggu, 30 Juni 2013. Mulai hari ini, Sabtu, 29 Juni 2013, areal ini sudah clear dan para pembalap Honda sudah memulai babak kualifikasi.

Sirkuit yang berada di areal komplek gedung Balai Kota ini sudah dipenuhi pembalap mulai pagi hari, mereka enggak sabar ingin ngegas motornya. “Untuk hari Sabtu sirkuit sudah bisa dipakai pembalap untuk latihan dan kualifikasi, jadi persiapan mereka bisa maksimal,” ujar Anggono Iraiawan selaku Manajer Safety Riding and Motorsport PT Astra Honda Motor.

Memang gelaran HRC sangat memperhatikan kondisi lintasan yang dipakai balap, selain memperhatikan faktor safety pembalap bisa latihan sejak hari Sabtu. “Panjang lintasan yang dipakai 1,1 km dilengkapi 9 tikungan, dengan variasi 6 tikungan kiri dan 3 tikungan kanan,” timpal Farid Sungkar selaku Racing Commite gelaran HRC.

Pegunjung yang akan meyaksikan jalannya final balap One Make race Honda di hari Minggu juga dibikin nyaman. Beberapa spot penonton yang ideal sudah disediakan yang bisa menjangkau seluruh lintasan.

“Meskipun bukan sirkuit permanen tetapi sudah kami kemas layaknya sirkuit permanen jadi penonton bisa menikmati jalannya balap dengan leluasa,” lanjut farid lagi.

Selain nonton balap, pengunjung yang hadir juga bakal dihibur oleh beragam acara yang disuguhkan di area eksebisi, seperti penampilan band lokal, break dance, freestyle motor, performa DJ, foto booth contest, wall climbing, firework serta pameran sepeda motor Honda, pameran produk sponsor pendukung, aneka game dan doorprize.

”Semua kegiatan tersebut dirancang khusus untuk anak muda dan dalam rangka menyalurkan berbagai hobby anak muda yang kreatif,” Antonius Silitonga selaku GM Marketing PT Trio Motor, main delaler Honda di Kalimantan Selatan. ADV


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa