Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula Renault : Finish Ke-8 Di Monako, Sean Gelael Raih Point Perdana

Dimas Pradopo - Senin, 25 Mei 2015 | 12:59 WIB
No caption
No credit
No caption


Monte Carlo – Pebalap Indonesia Sean Gelael berhasil meraih poin perdananya di kejuaraan Formula Renault 3.5, setelah finish di posisi kedelapan di Monako (24/5) menggunakan mobil Jagonya Ayam with Carlin.

Di sirkuit Monte Carlo, keberuntungan berpihak kepada Sean. Walaupun terjadi banyak kecelakaan, Sean tetap tenang dan berhasil merangkak naik setelah start dari urutan kedelapan belas.

Saat balapan baru dimulai, beberapa pebalap barisan depan harus sudah terhenti karena bertabrakan saat memasuki tikungan pertama.

Sean mengambil jalur dalam sehingga berhasil menghindari kejadian tersebut. Ia langsung naik sembilan peringkat ke posisi sembilan.

Dua lap kemudian, di tempat yang sama kembali terjadi tabrakan cukup parah persis di depan Sean, yang sekali lagi mampu dihindarinya dan naik ke posisi tujuh.

Balapan kemudian dihentikan untuk membersihkan lintasan dari sisa-sisa kecelakaan dan dilakukan start ulang saat balapan kurang dari 20 menit.

Sean yang berada di posisi ketujuh, berusaha mengejar pebalap Perancis, Aurelien Panis yang berada di depannya.

Beberapa lap kemudian, Oliver Rowland, yang harus mundur ke belakang saat terjadinya insiden di lap pertama tetapi juga menjadi pebalap tercepat di lintasan, melewati Sean di chicane harbourside, membuat posisi Sean turun menjadi ke delapan. 

Di lap terakhir jarak antara Panis dan Sean hanya satu detik. Sean berhasil memperbaiki catatan waktunya 0,5 detik dibandingkan saat kualifikasi. Hal ini memperlihatkan perkembangannya saat balapan.

“Akhirnya keberuntungan berpihak kepada kami” kata Sean setelah lomba.

“Saya hanya melakukan tujuh lap saat latihan bebas, jadi saya harus mengejar kekurangan tersebut saat kualifikasi dan akhirnya hal yang sangat baik terjadi,” jelasnya.

Sementara rekan satu timnya, Tom Dillmann, finish posisi ketiga. Podium pertamanya musim ini. Akhir pekan yang luar biasa bagi Tim Jagonya Ayam with Carlin.

Purtaran berikutnya akan berlangsung di Spa-Francorchamps, Belgia, 29-31 Mei. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa