Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Intip Spidometer Bajaj Pulsar CS400, Desainnya Keren!

billy - Kamis, 6 Februari 2014 | 18:09 WIB
No caption
No credit
No caption


India - Desainnya sudah keren, Bajaj pulsar CS400 punya beberapa fitur yang unik. Salah satunya adalah desain spidometernya. Mungkin ini adalah salah satu pembeda dengan motor sport kebanyakan.

Desain panel indikator dan spidometer Bajaj Pulsar CS400 tampak tak biasa. Dibagi dua, ada di balik batok lampu dan di atas tangki. Keduanya sudah full digital loh!

Yang di atas tangki adalah speedometer yang menunjukan kecepatan dan indikator posisi gigi. Bentuknya nyempil di depan tutup tangki. Meski kecil, iluminasi warna biru yang terpancar diharapkan membuatnya tetap mudah dilihat.

Naik lagi, di depan setang atau di balik batok lampu ada informasi yang lainnya. Takometer dalam bentuk bar terlihat jelas, lalu ada indikator bahan bakar, odometer dan trip meter. Sayang tidak ada info fitur apa saja yang bisa dipantau dari layar LCD berukuran besar ini.

Meski sudah full digital, masih ada beberapa indikator yang menggunakan lampu konvensional. Seperti indikator lampu sein, lampu jauh, engine check dan indikator ABS.

Gimana keren gak? (motor.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa