Tim dari Polaris Industries Industrial Design Team, dipimpin oleh Greg Brew memodifikasi India Chief Classic agar lebih keren. Paling menonjol adalah ubahan di suspense depan dan kedua roda.
Sob depan diganti model girder fork dari alumunium yang menggunakan finishing kroom. Roda depan diganti diameter 23 inci menggantikan standarnya yang hanya 16 ini. Alhasil tampilannya makin mewah dan terkesan blink-blink.
Di 2014 ini, rencananya motor ini akan dipajang di International Motorcycle Show di beberapa kota besar di Amerika Serikat hingga bulan Februari mendatang. (motor.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR