Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Binter Merzy, Dari Mangkok Mie Ayam

billy - Kamis, 7 Juni 2012 | 08:59 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption
 
Kalau memang Tom Saksono ngaku, ide kreatifnya datang dari mangkok mie ayam, ia pasti punya imajinasi gila dan superkreatif. Coba bayangin sebelum melihat motornya dan ia bilang bahwa asalnya dari sebuah mangkok sebagai konsep, palingan terbayang motor chopper biasa-biasa aja.

Nah, pas sampeyan lihat fotonya, dijamin kagum. Kok bisa ya, motor yang dimiliki Junot Wijaya, manajer PT Juton Indonesia dan istrinya Ardyana ini jadi begini perfek? “Thank’s  ya MOTOR Plus mengapresiasi positif karya-karya saya,” buka Tom yang punya karakter cenderung pendiam ini. Yo’re welkom bro!

Dimulai dari mesin Binter Merzy 1980. Tom enggak tenggung custom motor ini. Bengkelnya berjuluk Psycocustom benar-benar Pyscho dalam arti positif. Sebagai awal, ia merancang sasis hardtail clean mendekati gaya skandinavian.

Back bone agak ke atas tapi nggak terlalu ekstrem, double down tube yang mepet ke mesin bagian depan, rake tidak centang, rider pendek dan H bar diakhiri gaya semi dragbar untuk kemudi.


Masih di depan, T atas-bawah dibuat agak lebar diperkuat sok depan milik Yamaha Byson. Ke belakang, centerbone dibuat merapat untuk konsep ban belakang dekat dengan pantat ridernya. Riding position khas choperis ol skool masih memikirkan kenyamanan riding dengan jok ala sadel single seater kulit anyaman plus dua sok barang variasi dari merek chopperschock  dilapis emas.

Cara merancang sasis terlihat detail. Dibuat dalam diameter yang berbeda-beda mirip sok yang dibuat pabrikan. Seperti ciri khas Tom, detail dan kemewahan jadi nilai jual rumah modifikasi ini.

Paling kentara cara memikirkan bracket sampai sissy bar untuk megang sepatbor. Terlihat detail.  (motorplus-online.com) 

DATA MODIFIKASI
Karburator: Honda Tiger
Lampu depan: Bel
Ban depan : 19 inci
Ban belakan: 16 inci

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa